Suara.com - Desy Ratnasari mencatatkan rekor pribadinya dimana dirinya kembali terpilih sebagai anggota DPR RI. Ini menjadi ketiga kalinya secara berturut-turut terpilih sebagai anggota DPR RI dalam tiga periode alias hattrick.
Terjun di dunia perpolitikan Tanah Air sejak beberapa tahun silam, tentunya Desy Ratnasari menjadi sorotan. Apalagi dirinya telah hattrick sebagai anggota DPR RI.
Tak sedikit publik yang mencari tahu tentang artis berusia 50 tahun ini, terutama kekayaannya selama terjun di dunia perpolitikan.
Dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) terakhir di Desember 2023, tercatat ia memiliki kekayaan total mencapai Rp 12.677.266.381 alias Rp 12 miliar.
Kekayaannya tersebut meningkat cukup lumayan jika melihat dari data LHKPN yang pertama kali dilaporkan pada Desember 2014 yang nilainya hanya sebesar Rp 8.759.499.572 alias RP 8 miliaran.
Selama berkarier sebagai anggota DPR RI, kekayaannya meningkat cukup tajam yakni sebesar Rp 3.917.766.809 atau Rp 3,9 miliar.
Hal yang menjadi sorotan dari sisi otomotif yakni tentang kepemilikan kendaraannya. Terungkap Desy Ratnasari dikenal doyan gonta ganti mobil.
Pada tahun 2014, diketahui ia memiliki dua mobil yakni Toyota Vellfire tahun 2011 dan Honda CR-V tahun 2014.
Tiga tahun kemudian, ia mengganti Honda CR-V nya dengan Mercedes-Benz E300 lansiran tahun 2016. Pada tahun 2020, kedua mobil tersebut sudah tak ada dalam LHKPN.
Baca Juga: Chery dan Huawei Rilis Mobil Listrik Premium Anyar, Siap Saingi Tesla
Lalu muncul mobil baru yakni Honda Oddyssey lansiran tahun 2020 yang ditaksir senilai Rp 780 juta.
Kemudian artis 50 tahun ini pernah tak memiliki mobil di garasinya di tahun 2022. Namun di tahun 2023, ia kembali memiliki mobil yakni Hyundai Staria lansiran tahun 2023 yang ditaksir seharga Rp 1 miliar.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
CSI Ungkap Harga Chery J6T di GJAW 2025, Termurah Rp 525 Juta
-
5 City Car Bekas Seharga Xmax: Bodi Slim, Jago Manuver di Perkotaan
-
Modal Setara Motor, Ini Alasan Avanza 'Kapsul' Jadi Solusi Liburan Akhir Tahun
-
Daihatsu Rocky Hybrid Sampai Tangan Konsumen di GJAW 2025
-
Apakah Perpanjang STNK Butuh KTP Asli? Ini Jawabannya
-
Resmi Meluncur Harga Veloz Hybrid Tak Sampai Rp 300 Juta
-
6 Mobil CVT Paling Bandel untuk Hindari Boncos bagi Pemburu Mobil Bekas, Lengkap dengan Harga
-
5 Mobil dengan Fitur Kamera 360 Bawaan, Anti Panik Parkir dan Manuver di Jalan Sempit
-
5 GPS Tracker Mobil Paling Murah dan Akurat, Berkendara Jadi Lebih Aman
-
Terpopuler: Kelebihan Bobibos Lawan BBM Mahal hingga 3 Mobil Kijang Rp20 Jutaan