Suara.com - Motor matic dari Honda seperti Beat, Scoopy dan Vario cukup digemari oleh pengguna kendaraan roda dua di tanah air.
Meski demikian, motor-motor tersebut juga marak menjadi sasaran pencuri. Bahkan maling motor pun mengakui hal tersebut, seperti dalam video unggahan @arsipolive yang diunggah Senin lalu (18/11/2024).
Dalam video tersebut, tampak seorang yang menjadi tahanan Polsek Tambora, diduga karena kedapatan mencuri motor.
Pencuri ini pun ditanya-tanya mengenai motor yang kerap ia comot secara ilegal.
"Motor yang sering saya curi adalah Vario, Scoopy sama Beat," ucapnya.
"Karena motor ini pengamanannya mudah untuk dijebol," lanjutnya lagi.
"Caranya, cuma butuh 'kunci T' sama pembuka untuk tutup kuncinya, udah itu doang," imbuhnya lagi.
Apakah kunci stang stang ke kanan bikin motor lebih aman daripada kunci stang ke kiri? Rupanya tidak, menurut pencuri tersebut.
"Sama-sama enak (untuk dibobol), cuman kunci stang ke kanan lebih nyangkut sedikit," tutur pencuri tersebut.
Ia kemudian memberikan tips agar tiga motor di atas tidak mudah dipungut pencuri.
"Pasang kunci ganda dari dealer biar aman, atau pasang remot," pungkasnya.
Sedikit beda dengan video di atas, Polrestabes Surabaya belum lama ini juga melakukan tanya jawab ke pelaku pencurian motor, seperti yang tampak pada akun X @lovidinar.
Pencuri tersebut punya jawaban senada saat ditanya motor yang kerap dicuri. Namun pencegahannya sedikit berbeda.
"Pasang gembok di cakram depan, dan penutup kunci magnet harus ditutup," ucap pencuri motor tersebut.
Jadi khususnya buat pemilik tiga jenis motor di atas, harap selalu waspada, ya!
Berita Terkait
-
Motor Listrik Ini Bisa Berubah Jadi Kendaraan Niaga dalam Hitungan Menit, Honda dan Yamaha Kapan Bikin?
-
Slim bak Honda HR-V tapi Seharga Pajero Sport, Ini Mobil Marselino Ferdinan
-
Honda Rilis MegaPro Versi Trail 2025, Jakarta-Semarang Cukup Sekali Mampir SPBU
-
Hyundai All New Santa Fe Langsung Jadi Juara SUV Hybrid, Honda CR-V Minggir Dulu
-
Setahun Hadir di Indonesia, SMK Helmet Tipe Modular Ternyata Paling Diminati Para Bikers
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
4 MPV Bekas Alternatif Avanza di Bawah Rp90 Juta yang Kuat Nanjak dan Irit Biaya Perawatan
-
Tekanan Fiskal Semakin Berat, Kemenperin Tak Lagi Ngotot Minta Insentif Otomotif
-
Motor Apa Saja yang Boros Bensin? Kenali Penyebab dan Daftar Modelnya
-
Tembus 250 Ribu Unit, Penjualan Xiaomi SU7 Ungguli Tesla Model 3 Sepanjang 2025
-
Suzuki Jawab Rencana Peluncuran Motor Listrik di Indonesia
-
Adu Mobil Seharga NMax tapi Muat 8 Penumpang: Pilih Mitsubishi Maven atau Suzuki APV?
-
5 Motor Bebek 150cc Terkencang di Pasaran, Segini Beda Harga Baru vs Bekas
-
Baterai Solid-State: Evolusi Sempurna untuk Motor Listrik atau Masih Penuh Celah?
-
Apakah Aman Beli Motor Bekas Tarikan Leasing? Ini Penjelasannya agar Tak Keliru
-
3 Cara Aman Tidur di Mobil Saat Perjalanan Jauh: Solusi Tubuh Bugar Tanpa Masuk Angin