Suara.com - Musim hujan kerap menjadi momok bagi pengendara motor, terutama ketika harus berhadapan dengan genangan air atau banjir di jalanan.
Meski terkadang situasi memaksa untuk menerobos, tahukah bahwa kebiasaan ini bisa mengakibatkan kerusakan serius pada komponen vital kendaraan. Dialah bearing roda
Dilansir dari berbagai sumber, bearing roda atau yang sering disebut laher memiliki peran vital dalam performa motor. Bearing dilengkapi dengan sil pelindung yang dirancang khusus untuk menangkal kotoran kering seperti debu. Sayangnya, sil ini tidak dirancang untuk menahan air dalam jumlah besar.
Ketika motor menerobos genangan air atau banjir, air akan perlahan-lahan merembes masuk ke dalam bearing.
Yang membuat situasi semakin berbahaya adalah air banjir tidak pernah "bersih", selalu membawa material berbahaya seperti pasir, tanah, dan berbagai kotoran lainnya. Material-material ini akan mengontaminasi grease atau gemuk yang berfungsi sebagai pelumas bearing.
Ketika pelumasan bearing terganggu, gesekan yang terjadi akan meningkat secara signifikan. Kondisi ini menciptakan "lingkaran setan" yakni gesekan yang berlebih mempercepat keausan bearing, yang pada akhirnya menyebabkan komponen menjadi oblak atau longgar.
Bearing yang sudah terkontaminasi air dan kotoran memiliki masa pakai yang jauh lebih pendek dibandingkan bearing yang terjaga dengan baik.
Untuk menghindari kerusakan bearing, langkah terbaik adalah menghindari menerobos genangan air atau banjir. Namun, jika terpaksa harus melewati genangan air, ada beberapa langkah yang bisa dilakukan:
- Pastikan kecepatan tetap stabil dan rendah
- Hindari melakukan gas mendadak
- Segera bersihkan motor setelah melewati genangan
- Lakukan pengecekan berkala pada bearing roda
- Ganti gemuk bearing secara teratur sesuai rekomendasi
Kerusakan bearing akibat terobos banjir bukan masalah sepele. Biaya penggantian bearing bisa mencapai ratusan ribu rupiah, belum termasuk ongkos jasa bengkel. Lebih baik mencegah dengan bijak daripada harus mengeluarkan dana tak terduga untuk perbaikan.
Baca Juga: Bermanfaat untuk Masyarakat, Honda Harap Pemerintah Lanjutkan Subsidi Motor Listrik
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
-
Dari Calya hingga Alphard: Intip Daftar Harga Mobil Toyota 2026 Terbaru Terlengkap
-
4 Mobil Double Cabin yang Gagah, Tangguh, dan Fungsional untuk Penggunaan Harian
-
Mending Brio atau WR-V? Segini Harga Mobil Honda 2026
-
Budget Pas-pasan? Cek 5 Mobil Matic Bekas Ini, Ada Volvo Klasik yang Harganya Cuma 20 Jutaan!
-
Bingung Pilih Suzuki Satria atau GSX-S150? Tengok Dulu Daftar Harga Motor Suzuki 2026
-
5 Rekomendasi Mobil Hatchback Murah, Kuat Nanjak di Jalan Pegunungan Meski Full Penumpang
-
7 Mobil Bekas MPV Harga Rp50 Jutaan untuk Keluarga Besar, Mesin Paling Bandel dan Irit BBM
-
Ngidam KLX di 2026? Intip Harga Motor Kawasaki di Indonesia per Januari