Suara.com - PT Astra Honda Motor (AHM) telah merilis New Honda PCX 160 untuk bersaing di segmen yang sama dengan Yamaha NMax Turbo.
Meski demikian, AHM membantah bila kehadiran Honda PCX 160 terbaru untuk merespon NMaxx Turbo yang sudah diluncurkan lebih dulu.
"Kita melihat segmen matik ini kontribusinya sekarang sudah di atas 90 persen. Kemudian di segmen matik ini berkembang skutik high. Kita ingin memberikan pilihan bagi konsumen. Jadi bukan karena persaingan tapi karena matik itu berkembang, kontribusi besar," ujar Thomas Wijaya, Executive Vice President PT AHM, di sela peluncuran New Honda PCX 160, baru-baru ini, Senin (9/12/2024).
Thomas menambahkan, market skutik high saat ini terus berkembang. Jadi konsumen benar-benar memberikan pilihan buat konsumen di segmen skutik high.
Secara kontribusi, Honda PCX menyumbang 10-12 persen penjualan skutik Honda.
"Jadi masuk lima besar. Pertama tetap BeAT, Scoopy, Vario, lalu ada ini (PCX 160)," kata Thomas.
New Honda PCX160 hadir dengan tiga pilihan tipe, yaitu CBS, ABS, dan RoadSync.
Untuk urusan tenaga, New Honda PCX 160 menggendong mesin 160cc 4 katup enhanced Smart Power plus (eSP+). Model ini mampu menghasilkan tenaga maksimal hingga 11,8 kW @8.500 dengan torsi puncak 14,7 Nm @6.500 rpm.
New Honda PCX 160 tipe CBS dipasarkan dengan harga Rp33,7 juta, tipe ABS Rp37,3 juta dan New Honda PCX 160 RoadSync berada diharga Rp40,3 juta.
Baca Juga: Tim Yamaha Racing Indonesia Bertekad Kantongi Juara Umum di Seri Pamungkas ARRC 2024
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
Terkini
-
5 Motor Matic Terbaik untuk Keluarga Kecil: Suspensi Empuk dan Jok Besar
-
Rp20 Juta dapat Mobil Apa? Ini Rekomendasinya yang Paling Tangguh
-
Buat Touring Tipis-Tipis: 5 Rekomendasi Motor Listrik dengan Jarak Tempuh Diatas 100 Km Seharga NMax
-
Wuling Darion Ramaikan Segmen Mobil Keluarga dengan Pilihan EV dan PHEV
-
Harga 26 Mobil Honda Terbaru November 2025: STEP WGN Berapaan?
-
5 Rekomendasi Mobil LCGC Paling Irit Harga Rp40 Jutaan, Simpel dan Tidak Rewel
-
Komparasi Yamaha Lexi 155 LX vs Honda Vario 160
-
5 Pilihan Motor Matic Bagasi Raksasa, Harga Bekasnya Bikin Kantong Aman untuk Anak Touring
-
6 Motor Matic yang Tahan Banjir dan Bandel di Jalan, Gak Perlu Was-Was saat Hujan
-
Viral Keyless Honda PCX 160 Tiba-Tiba 'Ngelock', Ternyata Ini Biang Kerok dan Cara Mengatasinya