Suara.com - Pada ajang pameran otomotif terbesar di dunia yakni Shanghai Auto Show 2025, Xpeng menghadirkan sebuah evolusi besar dalam industri otomotif.
Dengan banyak menampilkan gagasan teknologi yang berbasis kecerdasan buatan (AI) dalam memperkuat citra mereka.
Chairman and CEO of XPENG, He Xiaopeng dalam keterangan resminya, Sabtu (26/4) mengatakan bahwa dalam pameran tersebut, pihaknya tidak hanya meluncurkan produk melainkan mendefinisikan ulang hakikat perusahaan otomotif.
“Melalui AI Tech Tree kami, XPENG membangun ekosistem terintegrasi di mana inovasi-inovasi terbaru seperti baterai AI Supercharging 5C, chip AI Turing, dan robotik IRON bersatu untuk menciptakan solusi mobilitas cerdas yang dapat belajar, beradaptasi, dan menambah pengalaman transportasi,” kata He Xiaopeng.
Produsen otomotif asal China ini, memang kerap menghadirkan berbagai gagasan terdepan dalam memanfaatkan teknologi masa depan dalam industri otomotif terlebih untuk kendaraan-kendaraan mereka.
Sejak satu tahun dalam memproduksi full-stack massal untuk sistem AI-nya, XPENG lalu memperkenalkan XPENG World Foundation Model – “AI Brain” generasi lanjutan.
Menurut dia, arsitektur revolusioner yang mereka hadirkan merupakan lompatan besar dalam pengembangan kecerdasan otomotif, dengan parameter 35 kali lebih banyak dari model VLA (Vision-Language-Action) konvensional.
Pihaknya juga mengklaim bahwa kemampuan self-optimizing memungkinkan adaptasi secara real time terhadap berbagai skenario berkendara, dengan aplikasi mencakup kendaraan berbasis AI, robotika, dan mobil terbang.
Untuk semakin membuka mata dunia, Xpeng meluncurkan terobosan baru mereka dalam memperlebar jarak tempuh kendaraan listriknya.
Baca Juga: XPENG Pamer Mobil Listrik Berbasis AI di Shanghai Auto Show 2025
Melalui teknologi Super Long Range Max Flagship Edition yang dilengkapi dengan teknologi 5C Supercharging AI Battery yang mutakhir.
“Inovasi ini memberikan jarak tempuh hingga 420 km hanya dengan 10 menit pengisian baterai, serta efisiensi energi sebesar 12,7 kWh per 100 km,” lanjut dia.
Oleh karena itu, perusahaan ini menjadi pemain terdepan dalam industri otomotif yang memanfaatkan teknologi masa depan.
Tidak heran jika kendaraan-kendaraan mereka mendapatkan sambutan yang cukup positif di berbagai negara tujuan.
Kendaraan terbaru mereka, yakni Xpeng X9, diklaim perusahaan sudah mendapatkan pesanan hingga 6 ribu unit sejak diluncurkan pada pertengahan Mei 2024 yang lalu.
Mobil yang masuk segmen Multi Purpose Vehicel (MPV) sekaligus berhasil memecahkan rekor dalam hal pemesanan terbanyak dari segmen pure-electric MPV.
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Update Harga Mobil Honda Oktober 2025: Dari Brio hingga CR-V
-
Apakah Bensin untuk Tunggangan Pembalap MotoGP Sama dengan Motor Harian?
-
Pilihan Mobil Bekas 50 Jutaan di Surabaya, Bikin Kantong Aman!
-
8 Shio Ini Berpotensi Besar Wujudkan Mobil Baru di Oktober 2025, Siapkan Dirimu
-
Mandalika Membara, 5 Bocah Ajaib AHRT Siap Bikin Merah Putih Berjaya
-
Alphard Bekas Makin Ganas, Harganya Bikin Gak Tahan! Ini 5 Fakta Kenapa Kamu Mesti Beli Sekarang
-
Dari Sekolah Balap ke Panggung Dunia, Pebalap AHRS Curi Perhatian MotoGP Mandalika
-
Update Terbaru! Daftar Harga Mobil Mitsubishi Oktober 2025, Mulai dari Destinator hingga Pajero
-
Innova Pedangdut Cantika Davinca Remuk, Hindari Motor 'Siluman' Berujung Ngerusuk Rumah
-
Mobil Bekas 50 Jutaan di Jakarta: Solusi Hemat untuk Harian dan Keluarga