- HCS Ultima diluncurkan PLN sebagai layanan cas kendaraan listrik di rumah dengan harga murah.
- HCS Ultima menyatukan berbagai proses yang sebelumnya dilakukan terpisah oleh beberapa pihak.
- Pengguna kendaran listrik di Indonesia pada 2025 diperkirakan mencapai 500.000 orang.
Suara.com - PT PLN (Persero) melalui subholding PT PLN Icon Plus, pada Rabu (27/8/2025), resmi meluncurkan layanan Home Charging Services (HCS) Ultima sebagai solusi pengisian daya kendaraan listrik di rumah pelanggan dengan proses lebih cepat, sederhana, transparan dan terjangkau.
Executive Vice President Penjualan dan Pelayanan Pelanggan Retail PT PLN Daniel Lestanto menjelaskan, layanan HCS Ultima hadir seiring meningkatnya populasi kendaraan listrik di Indonesia yang membutuhkan infrastruktur pendukung.
“Sekarang pelanggan hanya akan dihubungi oleh satu account executive dari PLN Icon Plus, sehingga proses lebih ringkas dan meminimalisasi potensi informasi yang berbeda,” kata Daniel setelah peluncuran HCS Ultima di Surabaya.
Menurut dia, HCS Ultima menyatukan berbagai proses yang sebelumnya dilakukan terpisah oleh beberapa pihak.
Selain itu, kata dia, waktu penyambungan HCS Ultima dalam kondisi normal maksimal tujuh hari jika menggunakan jaringan saluran udara tegangan rendah.
Namun, proses bisa lebih lama apabila pelanggan membutuhkan sambungan kabel bawah tanah yang harus berkoordinasi dengan pengembang perumahan.
Daniel mengungkapkan hingga saat ini sudah ada sekitar 50.000 titik pemasangan HCS di Indonesia dan diperkirakan hingga akhir 2025 jumlah tersebut akan bertambah menjadi 55.000 hingga 57.000 unit.
Kontribusi Jawa Timur tercatat mencapai 10.000 unit atau terbesar kedua setelah kawasan Jabodetabek.
“Trennya terus meningkat, terutama setelah adanya pameran otomotif seperti Gaikindo. Setiap ada pameran penjualan mobil listrik bertambah dan pemasangan HCS juga ikut naik,” tutur Daniel.
Baca Juga: PLN Operasikan Lagi 4 Lokasi SPKLU Center Pada Momen HUT RI, Mempermudah Pengguna EV
Sementara itu, Direktur Perencanaan dan Pengembangan PLN Icon Plus Aditya Syarief Darmasetiawan mengatakan, integrasi HCS Ultima memberikan transparansi bagi pelanggan.
Bahkan, lanjutnya, melalui aplikasi PLN Mobile, pengguna dapat memantau perkembangan mulai dari penyambungan listrik hingga pemasangan charger di rumah.
“Dulu prosesnya tidak jelas, pengguna tidak tahu kendala ada di PLN atau di penyedia charger. Dengan integrasi ini semua bisa dilacak secara transparan,” kata Aditya.
Selain itu, kata dia, dibandingkan dengan layanan sebelumnya, HCS Ultima lebih murah dan terjangkau. Penurunan harga terjadi seiring semakin banyaknya adopsi dan pembelian kendaraan listrik oleh masyarakat.
Selain lebih praktis, lanjutnya, pelanggan juga memperoleh tarif listrik lebih hemat dengan diskon 30 persen untuk pengisian daya pada pukul 22.00–05.00 WIB.
"Perkiraan di tahun 2028 pengguna EV di Indonesia akan bertambah hingga 500.000, jadi HCS Ultima ini akan semakin banyak juga," tuturnya.
Berita Terkait
-
Pemerintah & PLN Bakal Hadirkan PLTN sebagai Solusi Energi Andal, Bersih dan Terjangkau
-
PLN Operasikan Lagi 4 Lokasi SPKLU Center Pada Momen HUT RI, Mempermudah Pengguna EV
-
HUT RI, PLN Salurkan Bantuan Pasang Listrik Gratis 2.821 Keluarga Prasejahtera di Seluruh Indonesia
-
SuperSUN PLN, Kado Istimewa HUT RI untuk Kemerdekaan Energi di Kecamatan Seko Sulsel
-
Kemenpar Apresiasi Listrik Aman Selama Pesta Rakyat dan Karnaval Kemerdekaan: PLN Luar Biasa!
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
Harga Alphard Eks Menag Yaqut di LHKPN Tuai Sorotan, Beda Jauh dari Harga Resmi?
-
Uang Rp30 Juta dapat Mobil Apa? Ini 5 Rekomendasi Mobil Ekonomis dan Irit BBM
-
Tips Menghindari Beli Motor Bekas Kena Banjir Rob, Cek Dulu 5 Bagian Berikut
-
5 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Juta Pilihan Terbaik 2026, Kuat Nanjak dan Bandel di Jalan Rusak
-
Toyota Gazoo Racing Resmi Berganti Nama Demi Fokus pada Mobil Performa Tinggi
-
AHM Gelar Service Motor Gratis Dukung Pemulihan Bencana di Sumatera
-
Tampil Kalcer di Tongkrongan, Cek Harga Yamaha XSR 155 di Januari 2026
-
Berapa Harga Honda BeAT 2019? Mulai dari 9 Juta, Perhatikan Tips Ini
-
Terdaftar di RI, Ini Bocoran Spesifikasi Toyota Hilux BEV: Jarak Tempuh 300 KM, Siap Kerja Keras
-
Pengguna QJMOTOR Deklarasikan QJRiders Jakarta Sebagai Wadah Kolaborasi dan Persaudaraan