Suara.com - Salah satu pertanyaan yang banyak diajukan ketika seseorang ingin membeli mobil adalah seberapa irit konsumsi bahan bakar mobil tersebut. Innova termasuk salah satu mobil MPV (Multi Purpose Vehicle) yang mampu menampung hingga tujuh penumpang dan banyak diincar orang-orang.
Beberapa alasan mengapa Innova banyak dipilih oleh keluarga Indonesia adalah karena durabilitas kemudahan dalam perawatan, serta kenyamanannya yang pas sebagai kendaraan keluarga kelas menengah.
Ada banyak varian Kijang Innova yang beredar di Indonesia, mulai dari generasi pertama hingga generasi terbarunya. Hal ini membuat orang bertanya-tanya varian mana yang paling irit bahan bakar?
Kijang Innova yang Irit BBM
Ketika pertama kali hadir, Toyota Kijang Innova menggunakan dua pilihan mesin bensin yakni 2.0 liter 1 TR-FE dengan teknologi VVT-I dan mesin 2.7 liter 2TR-FE VVT-I, serta satu pilihan mesin diesel 2.5 liter 2KD-FTV dengan teknologi D-4D commonrail direct injection turbocharger.
Namun, mesin 2.7 liter tersebut tidak lagi diproduksi oleh Toyota untuk Innova karena dianggap terlalu boros bahan bakar.
Pada generasi kedua, Toyota Innova menggunakan mesin 2.0 liter Dual VVT-I 1 TR-FE bensin dan mesin 2.4 liter 2GD-FTV diesel yang telah dilengkapi teknologi Variable Nozzle Turbocharged (VNT) dengan intercooler.
Mesin bensin ini mampu menghasilkan tenaga 139 PS pada 5.600 rpm dengan torsi 183 Nm di 4.000 rpm. Sedangkan mesin dieselnya mampu menghasilkan tenaga 149 PS pada 3.400 rpm dengan torsi 360 Nm di rentang 1.200-2.600 rpm.
Spesifikasi mesin diesel tersebut membuat Toyota Innova memiliki karakter tarikan mesin yang baik sejak putaran bawah, torsi yang besar juga mampu membuat akselerasi mesin diesel jadi lebih cekatan daripada versi mesin bensin.
Baca Juga: Berapa Pajak Tahunan Innova Reborn Diesel 2025? Ini Bedanya dengan Varian Lama
Pengemudi tidak perlu menginjak pedal berlebihan yang pada akhirnya membuat konsumsi bahan bakar jadi lebih efisien.
Dengan demikian, beberapa pemilik Innova diesel mengakui lebih hemat dalam pemakaian bahan bakar dengan tenaga yang dihasilkan juga jauh lebih besar dibanding Innova bensin.
Mobil Innova diesel generasi kedua merupakan mobil Innova yang irit bahan bakar, mengingat untuk generasi kedua sudah memakai teknologi turbo diesel dengan intercooler, sedangkan generasi pertama belum.
Innova Diesel Generasi Kedua
Selain dibekali mesin yang tangguh dan irit bahan bakar, Innova diesel masih menjadi buruan masyarakat lantaran bodinya yang luas sehingga mampu mendukung kebutuhan masyarakat Indonesia.
Mobil ini juga memiliki ground clearance yang besar sehingga tidak mudah ‘nyangkut’ di jalanan yang tidak rata. Hal tersebut membuat Innova diesel semakin digandrungi oleh banyak orang.
Berita Terkait
-
Cek Kekayaan Menag Nasaruddin yang Nasihati Guru 'Jangan Cari Uang', Isi Garasinya Bikin Kaget
-
GIIAS 2025 Berlanjut ke Surabaya, SEVA Ungkap Mobil Pilihan Favorit Pengunjung
-
Mobil Keluarga dari Toyota Harga di Bawah Rp80 Juta? Ini 5 Jagoan yang Bikin Tetangga Iri
-
Berapa Pajak Tahunan Innova Reborn Diesel 2025? Ini Bedanya dengan Varian Lama
-
Innova yang Irit Tahun Berapa? Cek Dulu 7 Masalah Umum Ini sebelum Beli
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Terpopuler: Motor dan Mobil Bekas Kecil untuk Wanita, Prosedur Mengurus STNK Hilang
-
5 Motor Matic Pendek Anti Jinjit, Cocok untuk Wanita Bertubuh Mungil dan Butuh Sat-set
-
Usai Beli Motor Bekas, Simak Alur dan Syarat Mengurus Mutasi Keluar Kendaraan
-
5 Tipe Motor yang Tak Layak untuk Mudik Jarak Jauh Saat Lebaran
-
Belanja Aksesori Mobil Modern Kini Hadir di Otoproject Studio Jakarta
-
5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
-
Mulai Rp70 Jutaan, Ini 5 Mobil Bekas Teririt Mitsubishi Awet Cocok untuk Harian dan Jangka Panjang
-
Strategi Ekspansi DFSK Resmikan Dealer 3S Terbaru di Awal Tahun
-
7 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling yang Kuat Nanjak, Tangguh dan Irit
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Honda 100 Jutaan Kecil untuk Harian: Cari yang Kencang atau Irit?