- Yamaha NMAX Turbo Tech Max menarik perhatian karena dilengkapi layar TFT Infotainment Display dengan fitur navigasi canggih.
- Fitur navigasi terintegrasi ini berfungsi melalui aplikasi Garmin Street Cross untuk peta terkini dan rute tercepat.
- Fitur Yamaha Motorcycle Connect (Y-Connect) memberikan informasi jarak tempuh, servis, malfungsi, hingga notifikasi panggilan penting.
Suara.com - Yamaha NMAX Turbo varian Tech Max sukses mencuri perhatian pasar otomotif Indonesia, khususnya bagi pengendara di kota-kota besar yang membutuhkan mobilitas tinggi dan penyuka touring.
Salah satunya adalah penyematan layar TFT (Thin Film Transistor) Infotainment Display yang memiliki fitur navigasi canggih. Dimana sebelumnya fitur ini hanya bisa dinikmati pada lini Yamaha XMAX.
Kehadiran fitur navigasi yang sudah terintegrasi di dasbor motor ini membuat berkendara menjadi lebih praktis dan aman khususnya bagi generasi muda yang banyak memanfaatkan peta digital. Pengendara tidak perlu lagi repot membuka ponsel atau memasang holder handphone yang berisiko terjatuh untuk memantau peta digital.
Sistem ini dapat bekerja dengan cara mengunduh aplikasi Garmin Street Cross yang tersedia di Play Store maupun App Store. Dengan fitur ini, pengguna Yamaha NMAX Turbo varian Tech Max akan disajikan kondisi jalan terkini, hingga navigasi alternatif rute tercepat.
Tidak ketinggalan fitur Live Weather untuk memantau cuaca, lokasi pom bensin, ATM, hingga peringatan batas kecepatan demi keselamatan.
Aplikasi Yamaha Motorcycle Connect (Y-Connect)
Jajaran fitur canggih yang tersemat pada Yamaha NMAX Turbo sebenarnya sudah 'dibungkus' dalam fitur Y-Connect. Tidak hanya bisa terkoneksi dengan peta digital, pengguna motor ini juga akan disajikan sejumlah informasi lain.
Riding Log, buat yang penasaran seberapa jauh dan irit motornya, fitur ini nyediain catatan jarak tempuh, kecepatan rata-rata, sampai konsumsi BBM.
Cari SPBU dan Simpan Lokasi Favorit, mau ke SPBU terdekat atau nongkrong di spot favorit? Semua bisa pengguna cari dan simpan di aplikasi.
Baca Juga: 5 Mobil Bekas Seharga Yamaha Lexi, Hemat untuk Mobilitas Harian
Rekomendasi Servis, pengguna Yamaha NMAX Turbo tidak perlu takut lupa ganti oli atau cek aki. Aplikasi ini akan memberikan informasi kapan waktunya motor butuh perawatan.
Notifikasi Malfungsi, kalau ada masalah di motor, langsung dapat notifikasi via email atau aplikasi. Jadi bisa cepat dapat tertangani segera, sebelum motor makin parah.
Notifikasi Telepon, Pesan, dan Email, saat riding, pengguna bisa tetap update tanpa ganggu konsentrasi, notifikasi penting bisa nongol di layar motor. Tinggal menepi, baru cek HP.
Pantau Konsumsi BBM Lihat data konsumsi bahan bakar secara real-time, jadi bisa lebih mudah ngatur isi tangki sebelum perjalanan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Biaya Cabut Berkas Mobil dan Cara Mengurusnya
-
Cara Balik Nama Mobil: Panduan Mudah untuk Pemilik Baru Kendaraan Bekas
-
Kapan Waktu Terbaik Beli Mobil Baru? Ini Pilihannya agar Hemat Puluhan Juta
-
Toyota Perpanjang Periode Harga Pre-Book Veloz Hybrid di Rp 299 Juta
-
Gaji Rp5 Juta Bisa Dapat Mobil Apa? Ini 5 Rekomendasi Mobil Murah dan Tips Biar Cicilan Tak Seret
-
Terpopuler: Wali Kota Selamat usai Ditembak RPG Mobil Bikin Penasaran, Suzuki Terdepak dari Thailand
-
Detik-Detik Wali Kota di Filipina Ditembak RPG, Mobil Rp600 Jutaan Jadi Penyelamat
-
McLaren Endurance Racing Kini Diperkuat Teknologi Pelumas Kelas Dunia
-
Komparasi Dua EV Mungil: Changan Lumin vs Seres E1
-
Tak Cuma Estetika, Ini Alasan Orang Lebih Suka Toyota Yaris Bakpao Dibanding Yaris Lele