Otomotif / Mobil
Senin, 26 Januari 2026 | 18:48 WIB
Toyota Land Cruiser VX200. (Drive Place)

Suara.com - Industri otomotif dan transportasi kembali dipenuhi kabar menarik yang mencuri perhatian publik.

Dari luar negeri, muncul kisah dramatis tentang wali kota di Filipina yang selamat dari serangan RPG berkat mobil senilai Rp600 jutaan, hingga berita besar di sektor manufaktur ketika Suzuki harus melepas pabriknya ke Ford akibat tekanan kuat dari merek-merek mobil asal China.

Di sisi lain, pasar domestik juga tak kalah seru. Ada ulasan mendalam tentang Suzuki Wagon R, mobil irit dengan tampilan ala “Mini Cooper” yang kembali jadi sorotan, serta rekomendasi motor ramping yang bisa jadi solusi praktis bagi ibu-ibu untuk mengatasi macet saat antar anak sekolah.

1. Detik-Detik Wali Kota di Filipina Ditembak RPG, Mobil Rp600 Jutaan Jadi Penyelamat

Mobil Wali Kota Filipina yang ditembak RPG. (Youtube/The Philipine Report)

Sebuah peristiwa mencekam terjadi di Filipina pada Minggu pagi (25/1/2026). Konvoi Wali Kota Shariff Aguak, Datu Akmad B. Ampatuan Sr., disergap oleh kelompok bersenjata tak dikenal.

Dikutip dari The Philipine Report, serangan brutal itu bukan hanya menggunakan senjata api bertenaga tinggi, tapi juga roket RPG (Rocket-Propelled Grenade) yang diarahkan langsung ke kendaraan sang Wali Kota.

Baca selengkapnya

2. Suzuki Terdepak, Jual Pabrik ke Ford: Imbas Gempuran Mobil China?

Ilustrasi mobil Suzuki. (Foto: Suzuki)

Industri otomotif global sedang mengalami pergeseran besar. Setelah kabar Nissan melepas pabriknya di Afrika Selatan ke Chery, kini giliran Suzuki yang resmi menjual pabriknya di Rayong, Thailand, kepada Ford.

Baca Juga: Detik-Detik Wali Kota di Filipina Ditembak RPG, Mobil Rp600 Jutaan Jadi Penyelamat

Langkah ini menandai berakhirnya produksi Suzuki di Thailand setelah bertahun-tahun diterpa rumor dan penurunan performa.

Baca selengkapnya

3. Bedah Tuntas Mobil Irit Suzuki Bertampang Ala 'Mini Cooper', Wagon R Lewat Dulu

Mobil hatchback Suzuki Swift. (Suzuki Japan)

Punya bujet di kisaran Rp90 juta hingga Rp100 juta seringkali membuat bingung: pilih mobil LCGC (Low Cost Green Car) tahun muda atau mobil hatchback berkelas tahun tua? Jika Anda mendambakan performa dan gaya, melirik Suzuki Swift 2012 mungkin adalah keputusan terbaik yang pernah Anda buat.

Mobil ini bukan sekadar alat transportasi. Dengan desain yang sering disandingkan dengan Mini Cooper dan performa yang jauh di atas saudaranya, Suzuki Wagon R, Swift 2012 menawarkan sensasi berkendara yang "mahal" dengan harga yang kini sangat bersahabat.

Baca selengkapnya

Load More