Suara.com - Sinar Mas Land turut menyukseskan Asian Games ke-18, melalui dukungan berupa revitalisasi 12 sarana olahraga yang terdiri atas 10 Gelanggang Olahraga (GOR), arena BMX, serta arena baseball di Jakarta.
Ke-12 sarana olahraga ini nantinya akan digunakan para atlet untuk berlatih menghadapi event Asian Games yang akan berlangsung 18 Agustus-2 September 2018 di Jakarta dan Palembang.
Kesepuluh GOR yang direvitalisasi adalah GOR di Pulogadung, Cempaka Putih, Sunter, Soemantri Brojonegoro, Bulungan, Ragunan, Senen, GOR Jakarta Barat, GOR Jakarta Utara, dan GOR Jakarta Timur. Sementara Arena BMX yang sedang dalam proses revitalisasi terdapat di Pulomas.
Sedangkan arena Base Ball terdapat di Pulogadung. Semua fasilitas olah raga tersebut telah mulai pengerjaan konstruksi pada Oktober 2017 dan direncanakan rampung pada Maret 2018 mendatang.
Proses renovasi sarana olah raga untuk event Asian Games meliputi perbaikan lantai, parquet, perbaikan tribun, lampu (instalasi, panel dan AC), toilet dan ruang ganti, pengecetan interior, pengadaan scoring board dengan standarisasi internasional.
Khusus arena BMX di Pulomas revitalisasi meliputi track & berm (starting hill), tribun, pre stating, team area, medical room, toilet, external lighting, irigasi dan drainase.
Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan berterima kasih atas dukungan swasta dalam penyelenggaraan event akbar ini.
“Dari Asian Games terdahulu yang pernah diselenggarakan di Indonesia kita memiliki GBK. Nah dari Asian Games ini kita akan miliki venue-venue olahraga dengan standar internasional," tambah Jusuf Kalla usai penandatanganan nota kesepahaman antara Sinar Mas dengan Indonesia Asian Games 2018 Organizing Committee (INASGOC) yang diwakili oleh ketuanya, Erick Thohir, di Kantor Wakil Presiden RI, Jakarta, pada 6/12/2017 lalu.
Jusuf Kalla yang juga menjabat sebagai Ketua Dewan Pengarah INASGOC menegaskan pentingnya event Asian Games ke-18 ini.
"Event ini mengedepankan brand Indonesia ke tingkat dunia yang akan berdampak luas terhadap perekonomian bangsa, termasuk pembangunan infrastruktur, pariwisata dan menciptakan lapangan pekerjaan yang luas nantinya.”
Sementara Dhony Rahajoe, Managing Director President Office Sinar Mas Land dalam siaran persnya hari ini menyatakan, “Sinar Mas Land sangat bangga mendapatkan kesempatan untuk membantu menyukseskan Asian Games 2018 di Indonesia. Kami berharap hal ini dapat turut mendukung prestasi para atlet karena mereka dapat berlatih dengan lebih baik untuk menghadapi pesta olahraga antar negara se-Asia tahun depan.”
Salah satu pilar Sinar Mas yaitu Asia Pulp and Paper (APP) juga turut berkontribusi dalam penyelenggaraan ajang Asian Games ini. APP Sinar Mas membangun gedung bowling center di Palembang, dengan total pembangunan lebih dari Rp26 Miliar.
Selain itu, APP juga memberikan bantuan senilai USD 4 juta untuk kegiatan Asian Games ke-18. Bantuan tidak hanyaberupa dukungan dana, APP juga turut mendukung Asian Games melalui produknya Sinar Dunia sebagai official paper dan Paseo sebagai official tissue.
Ini merupakan kali kedua Indonesia menjadi tuan rumah di ajang Asian Games yang sebelumnya diadakan pada tahun 1962.
Berita Terkait
-
Hadiri Pengukuhan Guru Besar UGM, Jusuf Kalla: Sikap Kritis Penting dalam Demokrasi
-
Warga Korban Banjir Minta Cangkul dan Sekop ke JK untuk Bersihkan Rumah
-
JK Hingga Jurnalis Korban Pengeroyokan Terima Anugerah Dewan Pers 2025
-
Ironi Hakordia, Silfester Matutina Si Manusia Kebal Hukum?
-
Jenderal Bintang Dua Terseret Sengketa Lahan Jusuf Kalla, Mabes AD Turun Tangan
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Mengenal Inovasi dan Manfaat Lelang bagi Perekonomian Nasional
-
Rakhano Rilis "Sempat Tak Sempat", Lagu Galau yang Bikin Susah Move On
-
Paramount Land Gelar Pesta Rakyat 'Sinergi dalam Satu Harmoni'
-
Edukasi dan Promosi Kelestarian Hutan, FSC Forest Week di Indonesia Resmi Diluncurkan
-
Pastry Chef Audrey Tampi Gelar Demo Masak Eksklusif di Jakarta
-
Custom Desain Cincin Pernikahan Jadi Tren, Buat Cinta Makin Jadi Lebih Bermakna
-
Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan Tingkatkan Nasionalisme dan Eratkan Kebersamaan antar Karyawan
-
Rayakan HUT RI, Pergikuliner Festival Ruang Rasa Hadirkan Ragam Kuliner Indonesia di Central Park
-
Rayakan Hari Kemerdekaan Bersama Lebih dari 6000 Siswa dengan Berbagi Es Krim Gratis di Seluruh Indonesia
-
Terinspirasi HUT RI di IKN, The House of Arwuda Luncurkan Parfum Independence