Suara.com - Menjelang bulan puasa Ramadhan, umat Islam dianjurkan untuk mandi guna membersihkan diri dalam menyambut datangnya bulan suci Ramadhan. Lantas, apa bacaan niat mandi puasa Ramadhan yang benar? Berikut ulasannya.
Diketahui, mandi puasa Ramadhan ini amalan baik bagi umat Islam yang hukum sunnah. Namun bagi yang sedang junub atau haid, maka hukumnya wajib untuk mandi besar jika akan berpuasa atau melakukan ibadah lainnya.
Kewajiban untuk mandi besar setelah junub atau haid ini tertuang dalam Alquran surah Al Maidah ayat 6. Adapun bunyi ayatnya sebagai berikut:
وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ ...٦...
Artinya: "...jika kamu junub maka mandilah..." (QS Al Maidah: 6)
Untuk melaksanakan mandi puasa Ramadhan, maka harus membaca niatnya terlebih dulu. Nah untuk selengkapnya, simak berikut ini bacaan niat mandi puasa ramadhan yang benar yang dilansir dari berbagai sumber.
Niat dan Tata Cara Mandi Puasa Ramadhan Yang Benar
نَوَيْتُ أَدَاءَ اْلغُسْلِ اْلمَسْنُوْنِ لِيْ فِيْ هَذِهِ اللَّيْلَةِ مِنْ رَمَضَانَ لله تَعَالَى
Nawaitu ada'al ghuslil masnuni li fi hadzihil lailatil min romadh lillahi ta'ala
Baca Juga: Puasa 1 Ramadhan 2024 Jatuh pada Tanggal Berapa? Ini Ketetapan Versi Muhamamdiyah, NU, Pemerintah
Artinya: "Aku berniat menjalankan mandi yang disunnahkan kepadaku pada malam ini di bulan Ramadhan karena Allah Ta'ala,"
Setelah mengetahui bacaan nianya, berikut ini tata cara mandi yang benar jelang puasa Ramadhan yang perlu diketahui:
- Pertama-tama, baca niat mandi sebelum puasa
- Lalu cuci tangan 3 kali guna menghilangkan najis
- Membersihkan anggota tubuh yang tersembunyi menggunakan tangan kiri, seperti bagian dubur dan kemaluan
- Cuci kedua tangan selepas membersihkan anggota tubuh yang kotor
- Kemudian wudhu seperti saat akan melaksanakan sholat
- Mengguyur air ke kepala 3 kali hingga kulit kepala serta pangkal rambut
- Bersihkan pangkal rambut menggunakan jari-jari yang sudah dibasahi oleh air. Bagi laki-laki, wajib untuk menyela pangkal rambut, sedangkan untuk wanita tidak wajib
- Membersihkan seluruh tubuh yang diawali dari bagian kanan. Pastikan lipatan-lipatan tubuh ikut dibersihkan.
Selain mandi puasa, umat Islam juga disunnahkan untuk mandi saat hendak melakukan berbegai kegiatan seperti di bawah ini. Dikutip dari buku Tuntunan Shalat Lengkap dan Asmaul Husna, berikut mandi sunnah yang bisa dilakukan yang sesuai ajaran Rasulullah SAW.
- Mandi dua hari raya (Idul Fitri dan Idul Adha)
- Mandi ihram
- Mandi saat masuk Mekkah
- Mandi saat terbangun dari pingsan
- Mandi saat ingin mengulangi jima (bersenggama) dengan istri
- Mandi usai memandikan mayit
- Mandi Ketika hendak thawaf
- Mandi saat hendak sa'i
- Mandi sebelum melaksanakan sholat Jumat
Demikian ulasan mengenai niat mandi puasa ramadhan yang benar lengkap denga tata caranya dan jenis-jenis mandi sunnah sesuai ajaran Rasulullah SAW. Semoga informasi ini bermanfaat!
Kontributor : Ulil Azmi
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
KH Abdul Muid Ahmad, Ulama Rendah Hati dari Ponpes Al Muayyad Wafat Hari Ini
-
Bacaan Surat Yasin Lengkap 83 Ayat, Latin, Terjemahan, dan Keutamaan Jantung Al-Qur'an
-
Tata Cara dan Niat Sholat Gerhana Bulan 7 September 2025 untuk Imam dan Makmum
-
Contoh Khutbah Jumat Tentang Maulid Nabi 2025 Versi Panjang dan Singkat
-
5 Contoh Kultum Maulid Nabi Muhammad SAW 2025 Berbagai Tema
-
Puasa Maulid Nabi Namanya Apa? Hukum Puasa di Hari Kelahiran Rasulullah
-
Rabu Wekasan Menurut Islam Dianjurkan atau Tidak? Ini Hukum, Amalan dan Jadwal 2025
-
Niat dan Doa Buka Puasa Ayyamul Bidh Agustus 2025 Selama 3 Hari untuk Berkah Sepanjang Tahun
-
Jadwal Puasa Ayyamul Bidh Agustus 2025: Niat dan Keutamaannya di Hari Kamis
-
Mengapa Islam Melarang Pria Menyerupai Wanita? Ini Penjelasannya