Suara.com - Sejumlah 37 orang asal Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) ditangkap aparat keamanan Arab Saudi. Mereka ditangkap karena pelanggaran berhaji menggunakan bisa ziarah.
Penangkapan terjadi pada Sabtu (1/6/2024) sekira jam 11.00 Waktu Arab Saudi.
“37 orang ditangkap di Madinah oleh aparat keamanan di Madinah, 16 perempuan, laki-laki 21 orang. Dari Makassar,” ujar Konjen RI Jeddah Yusron B Ambarie.
Tak hanya 37 WNI, dua warga negara Yaman yang merupakan pengemudi dan kondektur bus juga ikut ditangkap.
“Katanya sewa bus 17 ribu riyal,” ujarnya.
Dari informasi yang dihimpun Yusron, mereka terbang ke Doha, Qatar kemudian langsung mendarat ke Riyadh.
"Dari Riyadh ke Madinah. mereka ditangkap di dalam bus," katanya.
Berdasarkan hasil pemeriksaan, mereka menggunakan atribut haji palsu.
“Gelang haji palsu, kartu id palsu dan ada juga yang memalsukan visa haji," katanya.
Baca Juga: Hari Ini Ribuan Jemaah Haji Indonesia 'Kosongkan' Madinah Menuju Mekkah
Dari 37 orang yang ditangkap aparat keamanan Arab Saudi, ada satu koordinator SJ yang juga ikut diciduk. SJ menggunakan yang berlaku untuk 1 tahun.
“Jadi 3 bulan kembali ke Indonesia, terus bisa kembali lagi,” ujarnya.
Selain SJ, lanjutnya, ada satu orang koordinator lainnya yang sedang diburu inisial TL.
“37 orang yang sudah ditangkap saat ini sedang diperiksa kepolisian. Di sini proses pemeriksaan cepat,” katanya.
Berita Terkait
-
Hari Ini Ribuan Jemaah Haji Indonesia 'Kosongkan' Madinah Menuju Mekkah
-
Jelang Berangkat Haji, Syahnaz Sadiqah Takut Sekaligus Senang
-
Usung Tema Haji Ramah Lansia, Ini Menu Makan Khusus yang Disiapkan Kemenag
-
Masjidil Haram Kian Padat, Calon Haji Indonesia Diminta Saling Bantu dan Lakukan 4 Hal Ini
-
Pakai Baju Pemberian Mantan Pacar Raffi Ahmad, Penampilan Nagita Slavina Banjir Pujian
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Roy Suryo Ikut 'Diseret' ke Skandal Pemalsuan Dokumen Pemain Naturalisasi Malaysia
-
Harga Emas Hari Ini: Antam Naik Lagi Jadi Rp 2.338.000, UBS di Pegadaian Cetak Rekor!
-
Puluhan Siswa SD di Agam Diduga Keracunan MBG, Sekda: Dapurnya Sama!
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
Terkini
-
Bacaan Surat Yasin Lengkap 83 Ayat, Latin, Terjemahan, dan Keutamaan Jantung Al-Qur'an
-
Tata Cara dan Niat Sholat Gerhana Bulan 7 September 2025 untuk Imam dan Makmum
-
Contoh Khutbah Jumat Tentang Maulid Nabi 2025 Versi Panjang dan Singkat
-
5 Contoh Kultum Maulid Nabi Muhammad SAW 2025 Berbagai Tema
-
Puasa Maulid Nabi Namanya Apa? Hukum Puasa di Hari Kelahiran Rasulullah
-
Rabu Wekasan Menurut Islam Dianjurkan atau Tidak? Ini Hukum, Amalan dan Jadwal 2025
-
Niat dan Doa Buka Puasa Ayyamul Bidh Agustus 2025 Selama 3 Hari untuk Berkah Sepanjang Tahun
-
Jadwal Puasa Ayyamul Bidh Agustus 2025: Niat dan Keutamaannya di Hari Kamis
-
Mengapa Islam Melarang Pria Menyerupai Wanita? Ini Penjelasannya
-
Apa Itu Puasa Tasu'a ? Waktu, Niat, dan Sejarahnya