Suara.com - Untuk balap di GP F1 Monaco 2018 siang ini, atau Minggu malam waktu Indonesia Bagian Barat, Max Verstappen (Red Bull Racing) mesti start dari grid paling belakang.
Keadaan ini terjadi menyusul gagalnya Verstappen mengikuti sesi kualifikasi karena mengalami kecelakaan dalam latihan bebas ketiga (FP3), Sabtu (26/5/2018).
Tentu, si bengal asal Belanda kelahiran Belgia ini kecewa akan hasil yang ia kantongi. Apalagi, sebelum itu ia dan Daniel Ricciardo, mitra satu timnya mampu tampil mencolok pada sesi latihan bebas dengan menempati posisi pertama dan kedua.
Bahkan, sebelum mengalami kecelakaan di sesi latihan bebas ketiga (FP3), Verstappen mengaku sesi latihan bebas berjalan sangat mudah bagi tim Red Bull.
"Anda bisa melihat sesi kualifikasi (latihan bebas) cukup mudah untuk Daniel dan saya," kata Verstappen seperti dilansir Motorsport.
"Sayangnya, di FP3 saya sedikit terpancing oleh tunggangan kompetitor yang lebih pelan di depan. Namun ini tidak bisa dijadikan alasan," komentarnya.
"Kejadiannya begitu cepat. Saya sedikit kehilangan konsentrasi. Sepertinya jadi terlalu cepat berbelok," jelas putra driver F1 masa old, Jos Verstappen ini.
Kecelakaan itu terjadi setelah Verstappen menyalip Carlos Sainz (Renault) yang melaju lambat. Suspensi kanan-depan Verstappen sudah lebih dulu patah sebelum mengalami tabrakan di pagar pembatas tikungan 16.
"Kita harus mengambil risiko. Bicara bahwa seharusnya saya tak keluar jalur sehingga tak terjadi kecelakaan memang mudah," tambah Verstappen.
Baca Juga: Terungkap! Kebakaran Maut Bidara Cina Berawal dari Santap Sahur
Kerusakan di ban kanan dan girboks divisi mekanik Red Bull Racing gagal memberbaiki jet darat RB14 tepat waktu, hingga Verstappen gagal mengikuti sesi kualifikasi, Sabtu (26/5/2018).
Pergantian girboks ini juga membuat pebalap usia 20 tahun itu dikenai penalti dan mesti turun tiga posisi. Ia mesti start di posisi 20 pada balapan yang akan berlangsung Minggu (27/5/2018) malam, pukul 20:10 WIB.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Jakarta Bersiap untuk Capital Market Run 2025, 3.500 Pelari akan Turun ke Jalan
-
Terungkap Alasan Anthony Ginting Absen di Korea Masters 2025
-
Anthony Ginting Absen, Inilah Daftar Wakil Indonesia di Korea Masters 2025
-
Bagian Penting Tim, Pelita Jaya Jakarta Perpanjang Kontrak Vincent Kosasih
-
Rombak Besar-besaran, Tangerang Hawks Basketball Lepas Habib Titoaji
-
Tumbang di Final Hylo Open 2025, Putri KW Ambil Pelajaran dari Mia Blichfeldt
-
Kalah di Final Hylo Open 2025, Sabar Karyaman: Lagi-lagi Harus Jadi Runner-up
-
Selamat! Jonatan Christie Berhasil Juarai Hylo Open 2025
-
Indonesia Para Badminton International 2025: Pasukan Merah Putih Pertahankan Tradisi Juara Umum
-
Pertarungan Menuju Kejayaan: One Pride MMA 88 Hadirkan Duel Indonesia vs Dunia