Suara.com - Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, melaju ke semifinal Cina Open 2018. Tiket 4 Besar diraih Anthony usai menaklukkan wakil tuan rumah, Chen Long, Jumat (21/9/2018).
Bertanding di Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Jiangsu, Anthony tertinggal lebih dulu 18-21 dari juara dunia 2014 dan 2015 tersebut.
Laga sempat berjalan ketat diawal-awal game pertama, sebelum Anthony menjauhkan jarak menjadi 8-5. Tujuh poin beruntun yang dicetak Chen Long membuatnya berbalik unggul 13-9.
Baca Juga: Derby Merah Putih, Jadwal Wakil Indonesia di 8 Besar Cina Open
Anthony lantas memberikan perlawanan hingga menyamakan skor menjadi 18-18. Namun, tunggal putra ranking 13 dunia ini akhirnya menyerah 18-21 setelah Chen Long mencatatkan tiga poin beruntun.
Di game kedua, kedua pemain saling susul bergantian memimpin. Chen Long yang sudah berada di kedudukan match point, gagal menuntaskan pertandingan setelah Anthony menyamakan skor menjadi 20-20.
Dalam drama adu setting, Anthony mengunci kemenangan setelah mencetak dua poin beruntun, dan menang 22-20. Laga pun harus dilanjutkan ke game ketiga.
Pada game penentuan, Anthony tak banyak mendapat perlawanan yang ketat. Dia mencetak tujuh poin beruntun yang membuatnya unggul 12-7.
Keunggulan ini terus dipertahankan Anthony hingga akhirnya meraih tiket babak semifinal Cina Open 2018 setelah menang 21-16.
Baca Juga: Mau Nonton Langsung Asian Para Games 2018? Catat Lokasinya
Di semifinal Cina Open 2018, Sabtu (22/9) besok, Anthony akan menghadapi unggulan kelima asal Cina Taipei, Chou Tien Chen.
Berdasarkan data statistik yang ada, Anthony mencatatkan tiga kali kemenangan dari lima pertemuan melawan ranking lima dunia tersebut.
Tag
Berita Terkait
-
Profil Anthony Salim: Konglomerat Salim Group, 'Penguasa' Semua Sektor di Indonesia
-
Anthony Ginting Absen di Thailand Masters 2026, Pelatih Beberkan Alasannya
-
Ginting dan Jafar/Felisha Absen di Thailand Masters 2026, Indonesia Tetap Turunkan Kekuatan Penuh
-
Singkirkan Wakil China, Alwi Farhan Melaju ke Perempat Final Indonesia Masters 2026
-
Mandul di Premier League, Anthony Gordon Pecahkan Rekor 23 Tahun Alan Shearer di Liga Champions
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapa yang Meminta Iman Rachman Mundur dari Dirut BEI?
-
Skandal Sepak Bola China: Eks Everton dan 72 Pemain Dijatuhi Sanksi Seumur Hidup
-
Iman Rachman Mundur, Penggantinya Sedang Dalam Proses Persetujuan OJK
-
Purbaya: Mundurnya Dirut BEI Sentimen Positif, Saatnya Investor 'Serok' Saham
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
Terkini
-
Jadwal Proliga Gresik Hari Ini: Klub Megawati Hangestri Hadapi Medan Falcons
-
Link Live Streaming Thailand Masters 2026: 12 Wakil Indonesia Berjuang ke Semifinal
-
Gresik Phonska Tidak Terkalahkan Sepanjang Putaran Pertama Proliga 2026
-
Jadwal Perempat Final Thailand Masters 2026 Hari Ini, Alwi Farhan Cs Siap Tempur
-
Alwi Farhan 'Geprek' Wakil Israel, Amankan Tiket Perempat Final Thailand Masters 2026
-
Pelatih Spanyol Turun Gunung, Transfer Ilmu Padel Kelas Dunia di Jakarta
-
Seleknas PBSI 2026: Intip Daftar Lengkap Calon Bintang Baru Pelatnas Cipayung
-
The Gypsy King Is Back! Tyson Fury Tantang Arslanbek Makhmudov April Mendatang
-
Rivan Nurmulki Balik ke Surabaya Samator? Hadi Sampurno Beri Jawaban Tegas
-
Proliga 2026: Surabaya Samator Andalkan Bintang Baru Lawan Garuda Jaya