Suara.com - Anthony Sinisuka Ginting kembali akan bertemu dengan musuh lamanya Chou Tien Chen. Pertemuan ini akan berlangsung di Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Jiangsu, dalam babak semifinal Cina Open 2018.
Laga ini juga menjadi partai ulangan semifinal Asian Games 2018 di Indonesia. Saat itu, Anthony dipermalukan Chou di kandang sendiri dengan skor 21-16, 21-23 dan 17-21.
Anthony bertekad membalas kekalahan tersebut pada, Sabtu (22/9/2018) besok, sembari memulihkan fisiknya yang terkuras di babak perempat final Cina Open 2018.
Baca Juga: Mau Nonton Langsung Asian Para Games 2018? Catat Lokasinya
"Pastinya saya tidak mau kejadian di Asian Games terulang lagi. Saya akan pelajari lagi permainan kami di Asian Games," ujar Anthony, dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Jumat (21/9/2018).
"Saya akan coba untuk menikmati permainan dan bagaimana mengatur pikiran saya. Sekarang saya mau fokus untuk recovery dan bersiap untuk pertandingan besok," tambahnya.
Di babak perempat final Cina Open 2018 hari ini, Anthony mengkandaskan perlawanan peraih medali emas Olimpiade 2016 Rio de Janeiro, Chen Long, lewat pertarungan rubber game dengan skor 18-21, 22-20 dan 21-16.
Chen Long menjadi wakil tuan rumah kedua yang takluk di tangan pebulutangkis ranking 13 dunia tersebut.
Sebelumnya, Anthony menyingkirkan peraih dua emas Olimpiade, Lin Dan, di babak pertama Cina Open 2018, Selasa (18/9) lalu.
Kemenangan atas Chen Long bagi Anthony mengulang suksesnya di perempat final Asian Games 2018. Kala itu, ia menghentikan perlawanan Chen Long dengan skor 21-19 dan 21-11.
"Pertandingan yang seru melawan Chen hari ini, ia bermain baik di game pertama, jarang membuat kesalahan sendiri," ujar Anthony.
"Saya sempat ketinggalan jauh 2-8 di game kedua. Waktu unggul 19-13 juga saya tidak bisa cepat menyelesaikan permainan. Ini karena permainan saya berubah, saya ingin menyerang terus, padahal harusnya diolah dulu. Pelatih mengingatkan saya terus," jelasnya.
Baca Juga: Tersingkir dari Cina Open, Harapan Ricky / Debby Pupus
"Di game ketiga, saya belajar dari kesalahan saya di game kedua. Semua berawal dari pikiran, walaupun pertandingan ini melelahkan, banyak reli, saya harus jaga mindset saya. Saya usahakan unggul di permainan net karena saya cari poin dari situ, supaya saya bisa menyerang," ungkap Anthony.
Tag
Berita Terkait
-
Jarang Foto Bareng Lagi, Publik Khawatir Rumah Tangga Audi Marissa dan Anthony Xie Juga Goyah
-
Dugaan Kerugian Negara Rp75 T di Proyek KCJB, Pemufakatan Jahat Pemilihan Penawar China Jadi Sorotan
-
Thailand Gerak Cepat Sudah Tunjuk Pelatih Baru, Timnas Indonesia Masih Anteng
-
Pelatih Sementara Timnas Thailand Pernah Dijuluki 'Jose Mourinho Baru'
-
Rekap French Open 2025 Day 2: Jojo Tampil Dominan, Rian/Rahmat Sukses Revans
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Tumbang di Final Hylo Open 2025, Putri KW Ambil Pelajaran dari Mia Blichfeldt
-
Kalah di Final Hylo Open 2025, Sabar Karyaman: Lagi-lagi Harus Jadi Runner-up
-
Selamat! Jonatan Christie Berhasil Juarai Hylo Open 2025
-
Indonesia Para Badminton International 2025: Pasukan Merah Putih Pertahankan Tradisi Juara Umum
-
Pertarungan Menuju Kejayaan: One Pride MMA 88 Hadirkan Duel Indonesia vs Dunia
-
Indonesia Para Badminton International: Merah Putih Raih Empat Tiket Final
-
Era Baru Pertina: Semangat Muda dari Timur dan Kolaborasi dengan Brand Ternama
-
Indonesia Para Badminton International 2025: Juara Paralympic Bidik Emas di Solo
-
Jonatan Christie Siap Tebus Kegagalan French Open, Waspadai Kiran George di Hylo Open 2025
-
Indonesia Dominasi Lima Besar Ranking Dunia Woodball 2025