Suara.com - Pebalap sepeda putri Indonesia, Crismonita Dwi Putri tak dibebani target tinggi saat tampil di Kejuaraan Dunia Balap Sepeda Track atau UCI World Track Championship 2019 di BGZ Arena, Pruszkow, Polandia, Sabtu (2/3/2019).
Kepala Pelatih Timnas Sepeda Indonesia Dadang Haris Purnomo mengatakan jika atlet 20 tahun itu hanya dibebankan target minimal masuk peringkat 10 besar. Pasalnya, persaingan di UCI World Track Championship 2019 dinilai sangatlah ketat.
Meski tak ditarget tinggi, Dadang meminta Crismonita untuk tetap memberikan penampilan terbaik bagi Indonesia. Sebab, UCI World Track Championship 2019 merupakan salah satu event pengumpul poin menuju Olimpiade 2020 Tokyo.
"Harapan saya tidak muluk-muluk. Target pribadi saya Crismonita masuk top ten sudah luar biasa," kata Dadang Haris, dalam rilis yang diterima Suara.com, Jum'at (1/3/2019).
Di UCI World Track Championship 2019 sendiri, Crismonita menjadi wakil Indonesia satu-satunya. Atlet kelahiran Lamongan, Jawa Timur, itu lolos setelah meraih medali perunggu di kelas 500 meter time trial elite putri Asian Track Championship 2019.
Dadang memprediksi persaingan di UCI World Track Championship 2019 akan lebih ketat dari turnamen World Cup Series Hong Kong yang diikuti Crismonita pada 25-27 Januari 2019 lalu.
"Lawan-lawannya sama seperti di World Cup Series Hong Kong. Berbicara world class, semua peserta yang tampil di sini tentu sudah kelas dunia. Jadi jelas Persaingannya lebih komplet. Tapi, ini juga waktu yang tepat menunjukkan konsistensi Crismonita di level dunia," tukas Dadang.
Berita Terkait
-
Persembahkan 3 Medali SEA Games, Ayustina Delia Priatna Kini Bidik Asian Games 2026
-
Emas Ayustina Delia di SEA Games Thailand 2025, Titik Balik Menuju Asian Games dan Olimpiade
-
Siapa Rendy Varera? Cah Kediri Peraih Medali Pertama Indonesia di SEA Games 2025
-
Rendy Varera Sumbang Medali Pertama untuk Indonesia di SEA Games Thailand 2025
-
Sirkuit Mandalika Umumkan Kalender Event 2026: dari MotoGP hingga Balap Ketahanan
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
ASEAN Para Games 2025: Para Atletik Indonesia Tak Terbebani Target 25 Emas
-
Tersingkir dari India Open 2026, Lanny Tria Mayasari dan Amallia Cahaya Pratiwi Resmi Berpisah
-
Jadwal India Open 2026 Hari Ini: 3 Wakil Indonesia Berjuang di Babak Perempat Final
-
Daftar 21 Wakil Merah-Putih di Indonesia Masters 2026, Ada Pasangan Multinasional
-
Satu-satunya Ganda Putra di India Open 2026, Sabar Karyaman Gutama Mohon Doa
-
Reza Pahlevi Soroti Kondisi Shuttlecock di India Open 2026
-
Dominan Sejak Awal, Sabar/Reza Amankan Tiket 16 Besar India Open 2026
-
Dua Wakil Indonesia Mulai Perjuangan di India Open 2026 Hari Ini
-
Indonesia Masters 2026 Kembali Digelar di Istora, Siap Hidupkan Kembali Atmosfer
-
Menang di Laga Perdana India Open 2026, Putri Kusuma Wardani Merasa Banyak Lakukan Kesalahan