Suara.com - Ikon tinju dunia, Manny Pacquiao mengaku telah mengizinkan sang putra mengikuti jejaknya di dunia tinju. Semula Manny Pacquiao bersama istri, Jinkee, melarang putranya menjadi petinju.
Pacquiao menjelaskan alasan pelarangan itu karena dia tak tega melihat putranya, Emmanuel Jr., terluka.
"Saya mengatakan kepadanya bahwa tinju itu keras, latihannya berat, segalanya serba sulit. Tapi dia mengatakan, 'Ayah, tinju adalah hasrat'," kata Pacquiao, 40 tahun, dikutip dari ABC-CBN, Sabtu (2/3/2019).
"Saya berkata, 'Nak, tinju sudah jadi garis hidup saya, kamu meniru jalan hidup saya'," ujar Pacquiao mencoba melunakkan sikap anak pertamanya.
"Dia berlatih setiap hari. Saya melihat dia di kamarnya hampir setiap hari menonton pertarungan saya di televisi."
"Itu menyakitkan saya, karena saya tahu betapa sulitnya tinju itu. Saya tak tahan melihat anak saya dipukuli. Tidak apa-apa bila saya yang dipukuli," tutur juara dunia tinju kelas welter WBA.
Manny Pacquiao mengatakan, kini dia bersama sang istri telah membiarkan Jimuel—sapaan Emannuel Jr.—yang baru berusia 19 tahun mengejar impiannya menjadi petinju.
"Jimuel berkata pada ibunya, ‘Mama, kamu membunuh mimpiku’. Jadi apa yang bisa kami lakukan? Ya kami biarkan saja (kalau begitu)," tukas Manny Pacquiao.
Sebelumnya, Jimuel diketahui melakukan sebuah sesi latih tanding di sebuah sasana di Manila, Filipina, beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Masih Ingat Pevoli Cantik Sabina? Begini Sosoknya Sekarang, Bikin Pangling
Dalam latih tanding tersebut, putra sulung Manny Pacquiao ini menghadapi teman sekolahnya, Lucas Carson. Latih tanding itu dilakukan sebanyak dua ronde.
Aksi Jimuel ini sempat direkam dan diunggah pemilik akun Instagram @dyancastillejo.
Dalam video tersebut terlihat putra Manny Pacquiao tersebut sempat menjatuhkan sang lawan.
Berita Terkait
-
Era Baru Pertina: Semangat Muda dari Timur dan Kolaborasi dengan Brand Ternama
-
Skandal! Buat KO Lawan dalam 94 Detik, Petinju Wanita Taiwan Dituding Laki-laki
-
Jomplang Banget? Visual Na Daehoon vs Petinju Selingkuhan Jule Jadi Sorotan
-
Terence Crawford Cetak Rekor Tinju, Raih Gelar Bersejarah Usai Kalahkan Canelo
-
Jadwal WBA Asia: Tibo Monabesa Hadapi Petinju Kazakhstan, Laga Panas di China
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Rekap Hasil Australia Open 2025: 7 Wakil Indonesia Berhasil Melaju ke Semifinal
-
Derrick Michael Dipastikan Perkuat Indonesia di SEA Games 2025, Target Raih Medali
-
Dua Ganda Putra Bersua, Indonesia Pastikan Satu Tempat di Final Australia Open 2025
-
PERBASI Resmi Lantik 9 DPD, Budisatrio Tekankan Pentingnya Kompetisi Berjenjang
-
Ditikung Chou Tien Chen di Australian Open, Alwi Farhan Target Bangkit di SEA Games 2025
-
Ana/Trias Melesat ke Semifinal Australian Open 2025, Ganda Jepang Dibuat Tak Berkutik
-
Rachel/Febi Jinakkan Apri/Fadia, Amankan Tiket Semifinal Australian Open 2025
-
Rivan Nurmulki Ungkap Niat Pensiun dari Timnas Voli Indonesia usai SEA Games 2025
-
Kirim 6 Atlet MMA Terbaik, Pertacami Bidik Dua Emas di SEA Games 2025
-
Susunan Pebalap Moto2 musim 2026: Ada Rider dari Magetan Mario Aji