Suara.com - Dua pembalap tim Ducati Mission Winnow, Danilo Petrucci, Andrea Dovizioso dan pembalap pengembang, Michele Pirro menunjukkan betapa asyiknya riding dari kantor pusat Ducati ke sirkuit Mugello, naik moge Ducati. Jadi serasa perjalanan mudik, lho.
Pada MotoGP 2019, tim Ducati Mission Winnow sangat Italia sekali. Dua pembalap utama dan satu pembalap pengembang, semuanya berasal dari Italia.
Sepertinya hal itulah yang ingin ditunjukkan Ducati, pada video perjalanan tiga pembalapnya dari kantor pusat Ducati di Borgo Panigale, ke sirkuit Mugello yang berada di Tuscany.
Pada video yang diunggah di saluran YouTube MotoGP, ketiga rider asli Italia itu terlihat menggunakan moge Ducati Multistrada untuk menempuh perjalanan sejauh (sekitar) 104 kilometer itu.
Ducati Multistrada sendiri adalah moge Ducati berjenis adventure touring, sehingga perjalanan jarak jauh pun bakal terasa nyaman.
Sayangnya, tidak diketahui varian Ducati Multistrada yang mana yang jadi tunggangan trio rider Italia, Danilo Petrucci, Andrea Dovizioso dan Michele Pirro.
Dari ketiga motor tersebut, hanya tunggangan Danilo Petrucci yang membawa side panniers, membuatnya terlihat seperti hendak mudik ke kampung halaman.
Dari Borgo Panigale menuju Tuscany (Mugello) ketiga rider Italia itu melewati daerah pegungungan Passo della Futta atau Futa Pass, yang terlihat sejuk dan berkabut.
Setelah melewati Passo della Futta, ketiganya pun sempat mampir ke sebuah kedai kopi. Beberapa pengunjung kedai kopi pun sempat kaget melihat kehadiran Danilo Petrucci, Andrea Dovizioso dan Michele Pirro.
Baca Juga: Kisah Kasih SBY dan Bu Ani, Cinta Pada Pandangan Pertama
Setelah istirahat sejenak dan meladeni swafoto permintaan orang-orang di kedai kopi, ketiganya pun melanjutkan perjalanan ke sirkuit Mugello.
Sumber video: YouTube/MotoGP
Sayangnya Andrea Dovizioso belum bisa tampil maksimal di sesi kualifikasi, karena akan memulai balapan dari posisi ke-9. Beruntung Danilo Petrucci bisa memulai balapan dari posisi ke-3.
Kira-kira, mampukah Danilo Petrucci dan Andrea Dovizioso menyapu bersih podium di MotoGP Italia di Mugello?
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
KONI Isyaratkan PON 2028 Prioritaskan Cabor Olimpiade
-
Dhinda 'Meledak' di Korea Masters 2025: Tembus Perempat Final dan Makin Percaya Diri
-
Lolos 8 Besar Korea Masters 2025, Ubed Belum Puas!
-
Korea Masters 2025: Kalah dari Unggulan Pertama, Yohanes Saut Akui Hilang Fokus
-
Ingin Ulangi Kesuksesan, Rizki Juniansyah Bertekad Pecahkan Rekor di SEA Games 2025
-
KONI Bertekad Tuntaskan Dualisme Cabang Olahraga di Indonesia
-
39 Atlet Indonesia Ikuti Islamic Solidarity Games 2025 di Arab Saudi, Ada Balap Unta
-
Desentralisasi Pembinaan: PBSI Luncurkan Pelatnas Wilayah
-
Kembali ke Mandalika, Jorge Lorenzo Bicara Tentang Kecepatan, Strategi, dan Hidup Setelah MotoGP
-
Korea Masters 2025: Tiga Ganda Putri Indonesia Langsung Tersingkir