Suara.com - Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Firman Abdul Kholik akan menghadapi wakil Jepang, Yusuke Onodera di semifinal Akita Masters 2019 besok, Sabtu (17/8/2019).
Menghadapi wakil tuan rumah, Firman mengaku akan tampil waspada.
Keuletan pemain-pemain Jepang disebutnya akan jadi tantangan sendiri dalam misi melaju ke babak final Akita Masters 2019.
"Pemain Jepang itu kan kuat-kuat, jadi saya harus pintar-pintar mengatur ritme permainan," ujar Firman dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Jumat (16/8/2019).
"Sama yang paling penting jaga fokusnya, jangan sampai hilang," tutur juara Vietnam International Challenge 2019 ini.
Firman sukses melaju ke semifinal Akita Masters 2019 setelah menundukkan wakil Korea Selatan, Kim Donghun, Jumat (16/8).
Pebulutangkis kidal itu harus susah payah melewati laga rubber game sebelum menang 17-21, 22-20, dan 22-20.
Laga semifinal Akita Masters 2019 sendiri akan menjadi pertemuan kedua antara Firman dan Yusuke Onodera.
Baca Juga: 10 Petinju Terbaik Sepanjang Masa, Tak Ada Mike Tyson
Di perjumpaan pertama, Firman sukses membungkam Onodera di Vietnam Open Grand Prix 2016 dengan skor ketat 22-20 dan 23-21.
Berita Terkait
-
Putri KW Tak Pasang Target Muluk-muluk di Malaysia Open 2025
-
Edisi Sebelumnya Belum Main, Mutiara Ayu Tak Mau Sia-siakan Kesempatan di SEA Games 2025
-
Thalita Ramadhani Tak Menyangka Bisa Juara IIC 2025, Jadi Modal Berharga Hadapi Scottish Open
-
Kumamoto Masters 2025: Tunjukkan Mental Baja, Dhinda yang Baru 19 Tahun Sikat Unggulan Keenam
-
Dhinda 'Meledak' di Korea Masters 2025: Tembus Perempat Final dan Makin Percaya Diri
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Indonesia Masters 2026 Kembali Digelar di Istora, Siap Hidupkan Kembali Atmosfer
-
Menang di Laga Perdana India Open 2026, Putri Kusuma Wardani Merasa Banyak Lakukan Kesalahan
-
Marc Marquez Pasang Target Juara Dunia MotoGP 2026
-
Jadwal Wakil Indonesia di India Open 2026, Mulai Tanding Hari Ini
-
Tunggal Putri India Ungkap Peran Pelatih asal Indonesia dalam Kebangkitannya
-
Popsivo Sapu Bersih Proliga 2026 di Pontianak dengan Kemenangan
-
4 Wakil Indonesia Siap Berlaga di India Open 2026, Jonatan Christie hingga Sabar/Reza
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia