Suara.com - Kondisi cukup pelik dihadapi Timnas basket Indonesia. Tiga bulan jelang SEA Games 2019 di Filipina, PP Perbasi selaku induk cabang olahraga basket nasional, belum juga menerima anggaran Pelatnas.
Manajer Timnas Basket Indonesia, Maulana Fareza Tamrella mengungkapkan, kucuran dana dari Kemenpora ke pihak PP Perbasi masih terhambat.
Ia menyebut tak mengetahui alasan pasti terkait tertundanya kesepakatan Momerandum of Understanding (MoU) dengan pemerintah.
"Belum MoU dengan pemerintah. Dana Pelatnas masih dari teman-teman (Perbasi dan BTN). Semua memang dari awal belum dapat satu rupiah pun dari pemerintah," ujar Fareza di kawasan Senayan, Jakarta, Selasa (20/8/2019).
Fareza berharap masalah anggaran Pelatnas ini bisa segera teratasi. Pasalnya, dalam persiapan menuju SEA Games 2019, dana yang dibutuhkan Timnas Indonesia disebutnya cukup besar.
Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia yang kini diasuh pelatih asal Serbia, Rajko Toroman, telah menggelar Pelatnas sejak 10 Juni 2019 lalu.
Tak hanya berlatih, Abraham Damar Grahita dan kawan-kawan juga telah mengikuti dua uji coba: William Jones Cup 2019 dan Elang Cup 2019.
Saat ini, Timnas Basket Indonesia bahkan telah menggelar seleknas tahap kedua. Namun, masalah pencairan dana Pelatnas masih belum juga menemui titik terang.
Baca Juga: Timnas Indonesia Buka Peluang Naturalisasi Brandon Jawato
"Intinya kita berharap ada (pencairan dana Pelatnas) berapa pun itu. Pasti ada artinya buat pemain," beber Fareza.
"Kami sudah jemput bola padahal. Mereka (Kemenpora) alasan masih proses. Bingung juga kalau ditanya alasannya apa (MoU belum juga dilakukan). Bisa jadi dananya belum siap," pungkasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Incar Tiket Piala Dunia, Timnas Indonesia Bakal Ikuti Kompetisi IBL?
-
Timnas Indonesia Buka Peluang Naturalisasi Brandon Jawato
-
Timnas Indonesia Target Medali Emas di SEA Games 2019
-
SEA Games 2019: Seleknas, Timnas Indonesia Panggil 15 Pemain, Ini Daftarnya
-
PB Perbakin Targetkan 3 Medali Emas dalam SEA Games 2019 di Filipina
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Hajar Ganda Korsel, Cerita Putra/Daniel usai Berhasil Juarai IIC 2025
-
Thalita Ramadhani Tak Menyangka Bisa Juara IIC 2025, Jadi Modal Berharga Hadapi Scottish Open
-
Sukses Juarai IIC 2025, Prahdiska Bagas Shujiwo Kini Alihkan Fokus ke SEA Games
-
Raih 16 Gelar, PB Djarum Juara Umum Muria Cup Sirnas C 2025
-
Diledek Juara yang Membosankan, Islam Makhachev Berani Hajar Ilia Topuria?
-
Hancurkan Della Maddalena, Islam Makhachev: Buka Pintu White House, Saya Datang!
-
Perjuangan Maksimal Gregoria Mariska Meski Gagal Juara Kumamoto Masters 2025
-
Didukung Perpani, MilkLife Archery Challenge Seri 2 Alami Lonjakan Peserta 50 Persen
-
Ribuan Peserta Padati GBK! Indonesia Domino Tournament 2025 Resmi Bergulir Meriah
-
Jawaban Polos 'Bocah Ajaib' Arimbi Mengapa Pilih Posisi sebagai Opposite