Suara.com - Pelatih kepala Timnas basket Indonesia, Rajko Toroman meminta para pemainnya untuk tampil habis-habisan dalam laga perebutan medali perunggu SEA Games 2019.
Timnas Indonesia yang kalah dari Filipina di semifinal, akan memperebutkan podium ketiga dengan Vietnam.
Laga Indonesia vs Vietnam ini akan berlangsung di Mall of Asia Arena, Filipina, Selasa (10/12/2019).
"Vietnam adalah tim yang sangat kuat. Tapi kami harus bisa puas dengan hasil yang ada (terhenti di semifinal)," ujar Rajko Toroman usai laga semifinal SEA Games 2019, Senin (9/12).
"Saya pikir kami berada di jalur yang benar. Intinya, kami harus bermain habis-habisan. Untuk sekarang, medali perunggu adalah pencapaian yang sudah maksimal," sambungnya.
Indonesia gagal memperpanjang napas untuk merebut medali emas setelah di semifinal kalah dari tuan rumah Filipina dengan skor 70-97.
Mundur ke belakang, hal yang menjadi sorotan sejatinya bukan soal kekalahan dari Filipina.
Namun, performa buruk Abraham Damar Grahita dan kawan-kawan saat secara mengejutkan kalah dari Thailand di laga pembuka penyisihan Grup B.
Secara hitung-hitungan, Indonesia bisa menghindari Filipina di semifinal apabila menjadi juara Grup B.
Baca Juga: Tampil Melempem di SEA Games 2019, Herry 'Sentil' Fajar / Rian
Namun kekalahan dari Thailand dengan skor 76-98 membuat skema di atas buyar.
Lolos sebagai runner-up Grup B membuat Timnas Indonesia mau tak mau harus menghadapi Filipina selaku jawara Grup A di semifinal SEA Games 2019.
Toroman tak menampik kekalahan dari Thailand harus dibayar mahal. Dia menyebut timnya kurang siap saat harus menghadapi Thailand di laga perdana SEA Games 2019.
"Kita juga memiliki jadwal yang kurang menguntungkan. Kita menghadapi Thailand di pertandingan pertama. Dan itu membuat kita terkejut karena kita tidak melihat apa yang mereka lakukan, permainan apa yang mereka terapkan," tutur Toroman yang resmi menjadi pelatih Tim Indonesia sejak akhir Juli lalu.
Tag
Berita Terkait
-
SEA Games 2019: Dua Pebalap Indonesia Terpeleset, Emas Melayang
-
SEA Games: Terhenti di Semifinal, Toroman Tetap Sanjung Timnas Indonesia
-
Tampil Melempem di SEA Games 2019, Herry 'Sentil' Fajar / Rian
-
Kekuatan Emas Dalam Kelembutan Medina Warda Aulia
-
Top 5 Olahraga: Posisi Indonesia Melorot, Klasemen Akhir Medali Bulutangkis
Terpopuler
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- Promo Super Hemat di Superindo, Cek Katalog Promo Sekarang
- Tahu-Tahu Mau Nikah Besok, Perbedaan Usia Amanda Manopo dan Kenny Austin Jadi Sorotan
- 5 Fakta Viral Kakek 74 Tahun Nikahi Gadis 24 Tahun, Maharnya Rp 3 Miliar!
- 7 Fakta Pembunuhan Sadis Dina Oktaviani: Pelaku Rekan Kerja, Terancam Hukuman Mati
Pilihan
-
Cuma Satu Pemain di Skuad Timnas Indonesia Sekarang yang Pernah Bobol Gawang Irak
-
4 Rekomendasi HP Murah dengan MediaTek Dimensity 7300, Performa Gaming Ngebut Mulai dari 2 Jutaan
-
Tarif Transjakarta Naik Imbas Pemangkasan Dana Transfer Pemerintah Pusat?
-
Stop Lakukan Ini! 5 Kebiasaan Buruk yang Diam-diam Menguras Gaji UMR-mu
-
Pelaku Ritel Wajib Tahu Strategi AI dari Indosat untuk Dominasi Pasar
Terkini
-
Tolak Atlet Senam Israel di Kejuaraan Dunia Gimnastik, NOC Indonesia Hormati Keputusan Pemerintah
-
Atlet Israel Dicoret dari Kejuaraan Dunia Senam di Jakarta, Erick Thohir Angkat Topi
-
FGI Pastikan Atlet Israel Tak Akan Ikut Kejuaraan Dunia Senam Artistik Gimnastik 2025 di Jakarta
-
Terlibat Pencurian Kosmetik di Singapura, Dua Perenang Italia Dapat Hukuman Berat dari Federasi
-
LeBron James Alami Gangguan Saraf, Absen di Awal Musim
-
PBSI Berambisi Kembalikan Indonesia Open Jadi Turnamen Bulutangkis Terbaik Dunia
-
Livoli Divisi Utama 2025: O2C Rajawali Tanpa 6 Pilar karena Dipanggil Pelatnas
-
Megawati Hangestri akan Perkuat Bank Jatim di Final Four Livoli Divisi Utama 2025
-
JAPFA Chess Festival 2025: Fabian Glen Mariano dan Ivana Pimpin Klasemen
-
Wuhan Open 2025: Sabalenka hingga Pegula Melaju ke Babak 16 Besar