Suara.com - Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting menyebut gelar juara Indonesia Masters 2020 sebagai kado spesial untuk sang ibunda, Lucia Sriati yang mendukungnya langsung di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (19/1/2020).
Anthony merebut gelar juara turnamen BWF World Tour Super 500 itu setelah menundukkan wakil Denmark, Anders Antonsen di laga final. Dia menang dengan skor 17-21, 21-15, 21-9.
Setelah memastikan kemenangan, Anthony terlihat langsung menghampiri sang ibu. Pebulutangkis berusia 23 tahun itu bahkan mengajak ibunda untuk berpose di atas podium juara Indonesia Masters 2020.
"Ya, mama sudah datang untuk menyaksikan langsung sejak hari Kamis kemarin. Dia mendukung saya bersama adik," ujar Anthony Sinisuka Ginting di Istora Senayan, Jakarta.
"Ya, saya senang sih bisa juara, bisa memberi hadiah untuk mama yang sudah jauh-jauh datang ke sini," tuturnya.
Gelar Indonesia Masters 2020 sendiri bisa dibilang sangat spesial bagi Anthony. Pasalnya, ini merupakan gelar perdananya setelah tahun lalu tak sekalipun merasakan indahnya jadi juara.
Anthony mengaku gelar ini menjadikannya lebih percaya diri. Di samping itu, dia cukup puas lantaran bisa memberi bukti bahwa sektor tunggal putra PBSI masih memiiliki taji.
Untuk diketahui, terakhir kali wakil tunggal putra mempersembahkan gelar juara bagi Indonesia adalah pada awal Juni 2019. Kala itu Jonatan Christie naik podium tertinggi di Australia Open.
"Gelar (Indonesia Masters 2020) ini sangat berharga, khususnya untuk saya sendiri dan juga sektor tunggal putra (PBSI). Karena sebelum saya juara, kami sempat vakum gelar. Jadi, saya ingin buktikan saja bahwa tunggal putra itu bisa," tandasnya.
Baca Juga: Anthony Ginting Juara, Indonesia Segel 3 Gelar di Indonesia Masters 2020
Berita Terkait
-
Dampingi Istri akan Melahirkan, Anthony Ginting Absen dari Australia Open 2025
-
Australian Open 2025: Anthony Ginting hingga Bagas/Leo Dipastikan Absen
-
Kendala Fisik Jadi Alasan Anthony Ginting Ditarik dari Korea Masters 2025
-
Terungkap Alasan Anthony Ginting Absen di Korea Masters 2025
-
Anthony Ginting Absen, Inilah Daftar Wakil Indonesia di Korea Masters 2025
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Hasil Kumamoto Masters 2025: Ubed Evaluasi Fisik dan Mental Usai Terhenti di Babak Pertama
-
Adelia Chantika Aulia, Perenang Berusia 14 Tahun Siap Debut di SEA Games 2025
-
Pebulu Tangkis 19 Tahun Ungkap Strategi Kalahkan Unggulan Keenam di Kumamoto Masters 2025
-
Kumamoto Masters 2025: Tunjukkan Mental Baja, Dhinda yang Baru 19 Tahun Sikat Unggulan Keenam
-
Francesco Bagnaia Akui Kesulitan Maksimalkan Potensi Motor Ducati
-
Francesco Bagnaia Krisis Performa, Ducati: Kami Sudah Lakukan Segalanya
-
Hangtuah Jakarta Resmi Kembali Datangkan Menantu Michael Jordan
-
Kumamoto Masters 2025: Siti Fadia Antisipasi Permainan Reli Yuki/Mayu di Babak 16 Besar
-
Biasanya Putih, Apriyani Rahayu Soroti Pencahayaan Kuning di Kumamoto Masters 2025
-
Kumamoto Masters 2025: Menang Meyakinkan, Apriyani/Fadia Melaju Mulus ke Babak 16 Besar