Suara.com - Pihak Indonesian Basketball League (IBL) resmi menangguhkan sementara kompetisi musim 2020 untuk mengantisipasi penyebaran wabah virus Corona.
Keputusan itu dikeluarkan hanya beberapa jam jelang bergulirnya IBL 2020 seri VII di GOR Bimasakti, Malang, Jawa Timur, Jumat (13/3/2020).
Keputusan IBL mendapat apresiasi dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Penundaan konmpetisi itu dinilai sebagai hal yang bijak.
"Tadi IBL telah membatalkan seri Malang. Saya kira itu kebijakan yang baik," ujar Dr. Pattiselanno Roberth Johan, Staf Ahli Bidang Desentralisasi Kesehatan Kemenkes.
"Keputusan itu sangat bijaksana dari pengelola IBL," tambahnya.
IBL menghentikan sementara kompetisi musim 2020 sebelum Kemenkes dan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) mengeluarkan himbauan terkait nasib kompetisi olahraga nasional ditengah wabah virus Corona, Jumat (13/3/2020).
Dalam rapat yang dipimpin Menpora Zainudin Amali, Kemenkes dan Kemenpora sepakat agar keputusan menunda tidaknya kompetisi olahraga profesional diputuskan oleh masing-masing induk cabor terkait.
Di samping itu, pemerintah hanya mengimbau agar kompetisi yang tetap digulirkan sebaiknya berlangsung tanpa adanya kehadiran penonton.
"Jadi Kemenkes menyampaikan situasi, tapi keputusan untuk menghentikan kegiatan semua kembali kepada yang punya kegiatan," ujar Pattiselanno.
Baca Juga: Tarung Rubber Game, Praveen / Melati Rebut Tiket Semifinal All England 2020
"Karena kami lihat masih ada pertemuan pertemuan kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan dan tetap berlangsung," tukasnya.
Berita Terkait
-
Wabah Corona, Menpora Belum Mau Bahas Nasib Indonesia Open, Ini Alasannya
-
Corona Mewabah di Indonesia, Kompetisi IBL 2020 Resmi Dihentikan Sementara
-
Hadapi Corona, Pemerintah Keluarkan 15 Protokol di Area Pendidikan
-
Siap Tangkal Corona, Ini Protokol Kesehatan Penanganan COVID-19
-
Italia Berlakukan Isolasi, KBRI Roma Keluarkan Surat Imbauan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
Harga Emas Turun Tiga Hari Beruntun: Emas Jadi Cuma 2,3 Jutaan di Pegadaian
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
-
Jokowi Klaim Proyek Whoosh Investasi Sosial, Tapi Dinikmati Kelas Atas
-
Barcelona Bakal Kirim Orang Pantau Laga Timnas Indonesia di Piala Dunia U-172025
Terkini
-
Tim Para Renang Indonesia Bawa Pulang 11 Medali di World Series 2025
-
Ortuseight Jadi Senjata Baru, Kaki Atlet Triathlon Andy Wibowo Semakin Nyaman
-
Pebalap Indonesia Veda Ega Pratama Promosi ke Moto3 2026!
-
Leo/Bagas Akhiri Tren Negatif, Mulai Temukan Irama di Hylo Open 2025
-
Hylo Open 2025: Hajar Wakil Prancis, Sabar/Reza Melangkah ke Babak 16 Besar
-
Manisa BBSK Coret Megawati Hangestri, Telat Gabung Usai Livoli Jadi Pemicu Utama
-
Geger Skandal NBA! FBI Bongkar Keterlibatan Mafia Sisilia di Kasus Judi Ilegal
-
Aldila Sutjiadi Sesalkan Harus Hadapi Priska di Babak Pertama WTA Chennai
-
Main Malam Ini, 3 Wakil Awali Perjuangan Indonesia di Hylo Open 2025
-
Daftar Wakil Indonesia di Hylo Open 2025: Jonatan Christie Satu-satunya Wakil Tunggal Putra