Suara.com - Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) pada, Jumat (20/3/2020), membatalkan lima turnamen terakhir dalam periode kualifikasi Olimpiade 2020 Tokyo.
Pembatalan dilakukan lantaran pandemi virus Corona di tingkat global.
Sebelumnya BWF mendapat kritik keras karena melanjutkan turnamen All England 2020, 11-15 Maret lalu.
Sebelum All England 2020 berakhir, BWF pun menangguhkan semua turnamen badminton hingga 22 April 2020.
All England 2020 jadi event terakhir yang diperhitungkan sebagai kualifikasi Olimpiade 2020, dengan peringkat pada akhir April menentukan pemain yang akan mengikuti Olimpiade di Tokyo.
Adapun lima turnamen yang termasuk dibatalkan, antara lain Kroasia International, Peru International, Kejuaraan Eropa, Kejuaraan Asia, dan Kejuaraan Pan Am Perorangan di Kota Guatemala.
"Kelima turnamen dijadwalkan akan dimainkan dalam periode kualifikasi untuk Olimpiade Tokyo 2020, namun tidak lagi berkontribusi pada kualifikasi Olimpiade karena mereka sekarang berada di luar jendela kualifikasi," kata BWF dalam pernyataannya.
"BWF akan memberikan pengumuman lebih lanjut mengenai implikasi terkait periode kualifikasi Olimpiade di kemudian hari."
Virus Corona, yang muncul di China pada akhir tahun lalu, telah menewaskan lebih dari 10 ribu orang di seluruh dunia, membuat event olahraga di seluruh dunia terhenti.
Baca Juga: Tinju Dunia: Saul Alvarez Diyakini Mampu Kanvaskan Si Raja KO
Sejumlah pemain bulutangkis telah mendesak BWF mempertimbangkan untuk memperpanjang periode kualifikasi Olimpiade 2020.
"Meningkatnya wabah Covid-19 secara global telah membawa BWF, berkonsultasi dengan erat dan dengan konfederasi kontinental dan anggota asosiasi tuan rumah, untuk mengkonfirmasi penangguhan turnamen-turnamen ini," kata BWF.
"Pembatasan perjalanan dan karantina yang semakin tinggi serta komplikasi logistik ekstrem lebih lanjut yang diakibatkannya juga berkontribusi dalam penangguhan tersebut," pungkas BWF.
Berita Terkait
-
Corona Merebak di Jakarta, Lalu Zohri Cs Dipulangkan Ke Daerah
-
Hadapi Situasi Tak Ideal, Kevin Sanjaya Cs Diminta Jaga Kondisi
-
Cegah Corona, Peralatan Pelatnas PBSI Disemprot Disinfektan
-
Hari Kelima Isolasi Mandiri, Begini Kondisi Hendra / Ahsan Cs
-
Imbauan Social Distancing, Praveen Jordan Cs Siasati Program Latihan
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
PERBASI Resmi Lantik 9 DPD, Budisatrio Tekankan Pentingnya Kompetisi Berjenjang
-
Ditikung Chou Tien Chen di Australian Open, Alwi Farhan Target Bangkit di SEA Games 2025
-
Ana/Trias Melesat ke Semifinal Australian Open 2025, Ganda Jepang Dibuat Tak Berkutik
-
Rachel/Febi Jinakkan Apri/Fadia, Amankan Tiket Semifinal Australian Open 2025
-
Rivan Nurmulki Ungkap Niat Pensiun dari Timnas Voli Indonesia usai SEA Games 2025
-
Kirim 6 Atlet MMA Terbaik, Pertacami Bidik Dua Emas di SEA Games 2025
-
Susunan Pebalap Moto2 musim 2026: Ada Rider dari Magetan Mario Aji
-
Resmi! Daftar 22 Atlet Renang Indonesia yang Akan Berjuang di SEA Games 2025
-
Rekap Hasil Australia Open 2025: 9 Wakil Indonesia Berhasil Melaju ke Perempat Final
-
Hasil Tenis ITF M15: Rifqi Fitriadi Melaju ke Perempat Final ITF M15 Kuala Lumpur