Suara.com - Pebalap Repsol Honda Marc Marquez gagal naik podium pada seri kedua virtual MotoGP, Minggu (12/4/2020). Keluar sebagai juara Francesco Bagnaia dari Pramac Racing.
Dalam balapan bertajuk #StayAtHomeGP, Marc Marquez finis peringkat keempat. Dia berada satu strip di belakang sang adik, Alex Marquez.
Kendati kembali gagal naik podium di lomba virtual MotoGP, Marc Marquez tetap gembira.
Lantaran bisa menghibur penggemar mengingat balapan MotoGP 2020 yang tak kunjung jelas kapan digelar.
Jadwal MotoGP 2020 terus mengalami pemunduran akibat pandemi virus Corona di berbagai negara.
"Seperti seri pertama, sangat menyenangkan bisa membalap bersama pebalap-pebalap lain," ujar Marc Marquez dilansir Suara.com dari Tuttomotoriweb, Senin (13/4/2020).
"Saya dan Alex masuk jajaran lima besar, jadi saya gembira dengan konsistensi yang ada."
"Dan yang terpenting kami melakukan balapan yang seru untuk para penggemar. Selamat buat Alex yang berhasil naik podium," pungkas Marc Marquez.
Marc Marquez menambahkan dirinya mengakui masih belum jago dalam balapan virtual.
Baca Juga: Kisah Tragis Legenda Tinju Dunia, Tewas Sehari Sebelum Ultah ke-46
"Balapan virtual masih belum jadi poin terkuat saya! Tapi saya berkembang dan sekarang finis keempat! Saya harap kalian menikmatinya," tulis Marc Marquez di akun Instagram pribadinya.
Tag
Berita Terkait
-
Jorge Lorenzo Bikin Sayembara Berhadiah Helm Shark, Ini Dia Caranya
-
Debut Virtual MotoGP, Valentino Rossi: Level Permainanku Tak Fantastis
-
Hasil Seri 2 Virtual MotoGP dan 4 Berita Olahraga Terpopuler Lainnya
-
Kostum Ayton Bikin Salfok, 3 Kemenangan Terbaik Valentino Rossi
-
'Asapi' Vinales, Bagnaia Menangi Seri Kedua Virtual MotoGP
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Penculik Bilqis Sudah Jual 9 Bayi Lewat Media Sosial
-
Bank BJB Batalkan Pengangkatan Mardigu Wowiek dan Helmy Yahya Jadi Komisaris, Ada Apa?
-
Laurin Ulrich Bersinar di Bundesliga 2: Makin Dekat Bela Timnas Indonesia?
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
Terkini
-
Tinggalkan Pelita Jaya Jakarta, Reggie Mononimbar Gabung Rans Simba Bogor
-
Evaluasi Raymond/Joaquin usai Korea Masters 2025, Perkuat Otot Tangan Jelang Australia Open 2025
-
Menuju Cabor Resmi, Turnamen Domino Indonesia 2025 Siap Digelar
-
Evaluasi Menyeluruh, Raymond/Joaquin Diharapkan Lebih Baik di Australia Open 2025
-
Menang di Portugal, Marco Bezzecchi Sebut Belajar dari Alex Marquez
-
Korea Masters 2025: Kalah dari Tuan Rumah, Raymond/Joaquin Raih Posisi Runner-up
-
Tai Tzu Ying Umumkan Pensiun, Akhiri Perjalanan Gemilang di Dunia Bulu Tangkis
-
Perluas Jangkauan Pembinaan, PBSI Gelar Festival SenengMinton di Purwokerto
-
Borneo Hornbills Resmi Berevolusi Menjadi Bogor Hornbills Jelang IBL 2026
-
IHR Piala Raja Hamengku Buwono X 2025: Sportainment Paduan Tradisi Historis dan Budaya Modern