Suara.com - Misteri masa depan Sebastian Vettel bersama Ferarri akhirnya terang-benderang. Pebalap Jerman itu memutuskan berpisah dengan Ferarri di akhir musim Formula 1 (F1) 2020.
Sebastian Vettel hengkang karena merasa sudah tak sejalan dengan tim berlambang Kuda Jingkrak. Negosiasi kontrak beberapa bulan lalu mengalami kebuntuan.
"Hubungan saya dengan Scuderia Ferrari akan selesai pada akhir 2020," kata dia dikutip dari laman resmi F1, Selasa (12/5/2020).
"Untuk mendapatkan hasil terbaik dalam olahraga ini, sangat penting bagi semua pihak untuk bekerja dalam harmoni yang sempurna."
Sebastian Vettel membantah hubungannya dengan Ferrari retak lantaran masalah finansial.
Juara dunia empat kali itu untuk sementara ingin mendinginkan kepala sebelum berbicara mengenai masa depan.
"Saya sendiri akan meluangkan waktu untuk merenungkan apa yang benar-benar penting ketika datang ke masa depan saya," jelas mantan pebalap Red Bull Racing.
"Akhirnya, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh keluarga Ferrari dan semua tifosi di seluruh dunia, atas dukungan yang telah mereka berikan kepada saya selama bertahun-tahun."
Sebastian Vettel bergabung bersama Ferrari pada 2015 silam. Dia menggantikan Fernando Alonso dan diharapkan bisa membawa tim asal Italia itu menuju kejayaan.
Baca Juga: Seri Ke-4 Virtual MotoGP: Valentino Rossi Kembali Tampil, Ini Daftarnya
Namun, selama empat tahun mengendarai jet darat Ferarri, Vettel nyatanya gagal mengulangi kehebatannya kala berseragam Red Bull (2010-2013).
Tercatat, dalam enam musim terakhir, Vettel selalu berada di bawah bayang-bayang pebalap Mercedes, baik itu Lewis Hamilton maupun Nico Rosberg.
Sejak musim lalu, Vettel ditemani Charles Leclerc sebagai rekan satu tim. Kedatangan pebalap asal Monako itu membawa persaingan baru di tubuh Ferarri.
Leclerc yang tampil kompetitif di musim 2019 membuat banyak pihak bertanya-tanya terkait posisi Sebastian Vettel di tim.
Pada akhirnya, Ferrari dan Sebastian Vettel tak menemui kata sepakat. Hingga kini, belum ada informasi lebih jauh terkait calon pengganti Vettel.
Berita Terkait
-
Bertabur Penalti, Russell Juarai Virtual Grand Prix Spanyol
-
Perjalanan Daniel Ricciardo dengan Renault Diyakini Masih Panjang
-
Gaji Tak Dibayar, Sopir Truk Nekat Lindas Ferrari Milik Bos
-
Hindari Bentrok, MotoGP Tunggu Kalender Formula 1 Dirilis
-
Kreatif Abis, Ferrari KW Ini Dibuat dengan Bermodalkan Kardus!
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Era Baru Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026: Duet Bintang TurkiBelanda Jadi Senjata Utama
-
Tantangan Berat Wakil Indonesia di Malaysia Open 2026: Perang Saudara hingga Lawan Unggulan
-
Undian Maut Malaysia Open 2026: Jafar/Felisha Dihadang Tembok Tebal Tuan Rumah
-
Malaysia Open 2026 Hadirkan 'Perang Saudara', Dua Wakil Indonesia Langsung Saling Berhadapan
-
Hasil Undian Malaysia Open 2026: Wakil Indonesia Langsung Hadapi Lawan Tangguh Sejak Babak Awal
-
Putri KW Tak Pasang Target Muluk-muluk di Malaysia Open 2025
-
Alwi Farhan Jadikan Malaysia Open 2026 Titik Awal Perburuan Tiket BWF World Tour Finals
-
IBL 2026: Misi Tangerang Hawks Melangkah Lebih Jauh
-
FIBA Tetapkan Dame Diagne sebagai Pemain Lokal di IBL, Boleh Perkuat Timnas Basket Indonesia
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap