Suara.com - Pebalap tim Racing Point Sergio Perez dinyatakan positif COVID-19 dan akan melewatkan balapan F1 GP Inggris di Sirkuit Silverstone, Inggris akhir pekan nanti.
Perez itu tidak datang ke Silverstone setelah mengisolasi diri menyusul hasil tes pertama yang tidak meyakinkan.
Setelah dites ulang hari itu, sang pebalap asal Meksiko itu didapati positif dengan virus corona.
"Perez telah menjalani karantina mandiri sesuai dengan instruksi otoritas kesehatan publik, dan akan terus mengikuti prosedur yang dimandatkan oleh otoritas itu," demikian pernyataan resmi Formula 1 dan FIA seperti dilansir Antara.
"Dengan bantuan penyelenggara setempat dari Grand Prix Britania, otoritas kesehatan dan delegasi COVID-19 FIA, inisiatif pelacakan telah dijalankan dan semua kontak terdekat telah dikarantina.
Sejumlah staff tim Racing Point juga telah menjalani karantina karena terlibat kontak dengan sang pebalap dan telah menjalani tes ulang sesuai prosedur kesehatan.
Ini merupakan kasus pertama pebalap yang positif COVID-19 setelah sebelumnya terdapat dua kasus positif lainnya yang menimpa non-pebalap di F1.
Kehilangan Perez, Racing Point memiliki akses ke pebalap cadangan Mercedes Stoffel Vandoorne dan Esteban Gutierrez jika diperlukan untuk membalap bersama Lance Stroll akhir pekan ini.
Formula 1 yang memasuki seri keempat di kalender yang terdampak krisis kesehatan global itu masih akan menerapkan protokol kesehatan ketat dan menggelar balapan tanpa penonton.
Baca Juga: Max Verstappen Disarankan Pindah ke Mercedes agar Bisa Juara Dunia
Silverstone sendiri akan menjadi tuan rumah dua balapan secara beruntun, GP Inggris di akhir pekan nanti dan satu grand prix lainnya di pekan selanjutnya yang khusus menandai perayaan 70 tahun sejak seri pertama F1 digelar di Silverstone pada 1950.
Berita Terkait
-
Waspada Gejala Superflu di Indonesia, Benarkah Lebih Berbahaya dari COVID-19?
-
Lando Norris Kunci Gelar Juara Dunia Formula 1 2025
-
Ogah Pusing, Max Verstappen Anggap Gelar Juara Dunia Tidak Terlalu Penting
-
Siapa Hannah Schmitz? Wanita Inggris Otak di Balik Keajaiban Max Verstappen di F1
-
Jadwal F1 GP Abu Dhabi 2025: 3 Pembalap Siap Rebut Gelar Juara Dunia
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Sabar/Reza Singkirkan Juniornya Raymond/Joaquin di Babak 32 Besar Malaysia Open 2026
-
Kalah dari Chen/Toh untuk Kali Ketujuh, Jafar Hidayatullah Akui Permainan Jelek dan Tidak Yakin
-
Resmi! PBSI Hapus Sistem Promosi-Degradasi Atlet Pelatnas
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Jonatan Christie hingga Putri KW, 8 Wakil Indonesia Berjuang Hari Ini
-
Mercedes Siap Luncurkan Mobil Baru untuk Musim Formula 1 2026
-
IBL 2026 Resmi Dimulai! Duel Panas Dewa United vs Pelita Jaya Langsung Buka Musim
-
Malaysia Open 2026: Alwi Farhan Bidik Start Bagus Awal Tahun
-
Tembus 6 Besar Dunia dalam 6 Bulan, Fajar/Fikri Bidik Tahta Tertinggi di Malaysia Open 2026
-
Oni Junianto Resmi Pimpin PB FAJI, Arung Jeram Indonesia Siap Melangkah Maju
-
An Se-young Susah Payah Raih Kemenangan Perdana di Malaysia Open 2026, Dipaksa Main 1 Jam 15 Menit