Suara.com - Direktur Utama Indonesian Basketball League (IBL), Junas Miradiarsyah, mengharapkan bantuan Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 jelang lanjutan IBL 2020.
Junas mengaku akan sangat senang apabila Satgas Covid-19 bisa membantu pengadaan Swab Test yang secara biaya membutuhkan anggaran cukup besar.
Sebelumnya, Satgas Covid-19 telah menjanjikan PSSI PT Liga Indonesia Baru (LIB) terkait bantuan melakukan Swab Test terhadap seluruh pihak yang terlibat pada pertandingan lanjutan Liga 1 dan 2, Oktober mendatang.
Pernyataan itu diungkapkan ketua Satgas Covid-19 Doni Monardo ketika bertemu ketua umum PSSI Mochamad Iriawan di Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) beberapa waktu lalu.
Junas mengaku telah menjalin komunikasi dengan beberapa pihak, termasuk Satgas Covid-19, RS Pertamedika, dan Kemenpora terkait kewajiban swab test dan protokol kesehatan lainnya jelang berlanjutnya IBL 2020.
"Kami harus berkoordinasi dengan berbagai pihak. Satgas (Covid-19) kan lebih ke protokol. Tetapi, saat ini kami belum ada lampu hijau mendapat bantuan dari mereka," ujar Junas saat dihubungi wartawan Senin (3/8/2020).
"Iya kami berharap sekali kalau memang bisa didukung kan lebih baik buat semuanya. Biaya tes kan mahal, betul kami harus mikirin itu (pengeluaran klub)," tambahnya.
IBL 2020 direncanakan bakal kembali bergulir pada 13-27 Oktober setelah pada Maret lalu ditangguhkan akibat pandemi virus Corona.
Lanjutan IBL 2020 akan langsung memasuki babak play-off di mana seluruh pertandingan bakal bergulir di Mahaka Square Arena Kelapa Gading, Jakarta.
Baca Juga: Kompetisi IBL 2020 Kembali Bergulir pada 13 Oktober di Jakarta
Berita Terkait
-
Tinggalkan Pelita Jaya Jakarta, Reggie Mononimbar Gabung Rans Simba Bogor
-
Borneo Hornbills Resmi Berevolusi Menjadi Bogor Hornbills Jelang IBL 2026
-
Bagian Penting Tim, Pelita Jaya Jakarta Perpanjang Kontrak Vincent Kosasih
-
Rombak Besar-besaran, Tangerang Hawks Basketball Lepas Habib Titoaji
-
Pelita Jaya Perpanjang Kontrak Agassi Yeshe Goantara untuk IBL 2026
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Purbaya Gregetan Soal Belanja Pemda, Ekonomi 2025 Bisa Rontok
-
Terjerat PKPU dan Terancam Bangkrut, Indofarma PHK Hampir Seluruh Karyawan, Sisa 3 Orang Saja!
-
Penculik Bilqis Sudah Jual 9 Bayi Lewat Media Sosial
-
Bank BJB Batalkan Pengangkatan Mardigu Wowiek dan Helmy Yahya Jadi Komisaris, Ada Apa?
-
Pemain Keturunan Jerman-Surabaya Kasih Isyarat Soal Peluang Bela Timnas Indonesia
Terkini
-
Max Verstappen Kejutkan Paddock, Finis Podium Meski Start dari Pit Lane
-
Target 120 Emas Dinilai Terlalu Tinggi, Erick Thohir Minta Cabor Lebih Jujur
-
Oklahoma City Thunder Jadi Tim Pertama Raih Kemenangan ke-10 di NBA Musim 2025/2026
-
Update Ranking BWF 2025 Usai Korea Masters: Pebulutangkis Indonesia Peringkat Berapa?
-
Tinggalkan Pelita Jaya Jakarta, Reggie Mononimbar Gabung Rans Simba Bogor
-
Evaluasi Raymond/Joaquin usai Korea Masters 2025, Perkuat Otot Tangan Jelang Australia Open 2025
-
Menuju Cabor Resmi, Turnamen Domino Indonesia 2025 Siap Digelar
-
Evaluasi Menyeluruh, Raymond/Joaquin Diharapkan Lebih Baik di Australia Open 2025
-
Menang di Portugal, Marco Bezzecchi Sebut Belajar dari Alex Marquez
-
Korea Masters 2025: Kalah dari Tuan Rumah, Raymond/Joaquin Raih Posisi Runner-up