Suara.com - Max Verstappen (Red Bull Racing) membukukan hasil yang belum impresif dalam dua sesi latihan bebas di Autodromo Internazionel Monza, Italia, Jumat (4/9/2020) menjelang balap Formula One, F1 GP Italia 2020.
Dikutip kantor berita Antara dari laman resmi Formula 1, driver dwi kewarganegaraan Belgia dan Belanda ini sebelumnya mengungkapkan tak yakin bisa menang di F1 GP Italia 2020 yang akan dipentaskan esok hari (6/9/2020).
Di sesi siang latihan bebas, Max Verstappen yang kini terpaut 47 poin dari Lewis Hamilton (Mercedes)--pemegang posisi teratas klasemen driver sementara--kehilangan kendali atas jet daratnya sehingga menabrak tembok pembatas di sesi latihan pagi, sebelum kewalahan finish peringkat lima di sesi siang.
"Bukan hari yang baik," komentarnya seperti dikutip AFP.
Ia memaparkan bahwa jet darat RB16 besutannya kurang seimbang dan tak memiliki daya cengkeram yang baik, sehingga harus menekan keras ketika melintir di chicane Ascari dan merusak sayap depan mobilnya.
"Kami semua mencoba mencari batasan di trek, dan di Tikungan 11 jika kehilangan kendali sebaiknya membiarkan tunggangan melebar. Saat latihan, begini situasinya. Itulah alasan mengapa banyak dari kami mendapati banyak catatan waktu dihapuskan," paparnya.
Sementara soal kerusakan atas sayap depannya, Max Verstappen menyebutkan, "Tim memperbaiki tunggangan saya dengan cepat, dan saya tidak merasakan dampak apapun di FP2. Tidak ada masalah."
Meski demikian, ia menyatakan tak bakal banyak berpikir soal menang dalam balap di Minggu besok (6/9/2020) karena jet daratnya kekurangan kecepatan dan tenaga di lintasan lurus. Padahal, ia menjadi satu-satunya driver yang bisa mengalahkan kecepatan Mercedes tahun ini.
"Saya rasa menang itu mustahil. Kami kehilangan banyak pijakan di semua lintasan lurus itu, tapi lihat saja nanti. Tahun lalu balapannya berjalan lebih baik dari yang diperkirakan," tandasnya.
Baca Juga: Tak Masuk Lima Besar di Latihan Bebas, Begini Kondisi Jet Darat Ferrari
Tag
Berita Terkait
-
Mobil Ajak Komunitas dan Fans F1 Nobar GP Abu Dhabi 2025 Bersama Lumcor Experience
-
Kalah 2 Poin Saja, Max Verstappen Tetap Bangga Meski Gagal Rebut Gelar Juara Dunia F1 2025
-
Ogah Pusing, Max Verstappen Anggap Gelar Juara Dunia Tidak Terlalu Penting
-
Siapa Hannah Schmitz? Wanita Inggris Otak di Balik Keajaiban Max Verstappen di F1
-
Jadwal F1 GP Abu Dhabi 2025: 3 Pembalap Siap Rebut Gelar Juara Dunia
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Indonesia Masters 2026 Kembali Digelar di Istora, Siap Hidupkan Kembali Atmosfer
-
Menang di Laga Perdana India Open 2026, Putri Kusuma Wardani Merasa Banyak Lakukan Kesalahan
-
Marc Marquez Pasang Target Juara Dunia MotoGP 2026
-
Jadwal Wakil Indonesia di India Open 2026, Mulai Tanding Hari Ini
-
Tunggal Putri India Ungkap Peran Pelatih asal Indonesia dalam Kebangkitannya
-
Popsivo Sapu Bersih Proliga 2026 di Pontianak dengan Kemenangan
-
4 Wakil Indonesia Siap Berlaga di India Open 2026, Jonatan Christie hingga Sabar/Reza
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia