Suara.com - Joan Mir mengatakan kemenangan perdananya di MotoGP tiba di saat yang sempurna di mana ia sekaligus menegaskan posisinya sebagai kandidat juara dunia musim ini setelah tampil mengesankan di MotoGP Eropa, Minggu (8/11/2020).
Mir menjadi pebalap kesembilan yang berbeda yang mengecap manisnya podium teratas musim ini, sembari memperlebar jarak dari rival terdekatnya Fabio Quartararo dengan 37 poin setelah sang pebalap tim Petronas Yamaha terjatuh dan finis di P14.
Alex Rins melengkapi selebrasi Suzuki setelah finis 0,651 detik berselang sebagai runner-up, membawa Suzuki finis 1-2 untuk pertama kalinya sejak Grand Prix Jerman 1982, demikian laman resmi MotoGP.
Pol Espargaro, yang start dari pole position, melengkapi podium dengan finis peringkat tiga untuk KTM.
"Aku merasakan yang sama, meski lebih senang," kata Mir soal bagaimana rasanya menjadi pemenang seperti dilansir Antara.
"Ini lah yang aku lewatkan, satu kemenangan. Dan aku rasa ini datang di saat yang sempurna.
"Aku sangat senang karena tim melakukan tugas yang luar biasa akhir pekan ini, kami bekerja dengan sangat baik dan aku merasa sangat baik dengan motor ini.
Mir telah menjadi pebalap paling konsisten musim ini dengan tujuh kali finis podium, paling banyak di antara rival-rivalnya.
Di balapan seri ke-12 tersebut, duet Suzuki itu tampil dominan sejak awal lomba.
Start dari P2 setelah babak kualifikasi yang basah, Rins mengambil alih pimpinan lomba setelah menyalip polesitter Pol Espargaro di lap kedua, dan dua lap berselang Joan Mir melewati sang pebalap KTM untuk membawa dua Suzuki terdepan.
Baca Juga: Hasil MotoGP Eropa: Joan Mir Juara, Suzuki Finis 1-2
Mir yang berburu kemenangan MotoGP pertamanya, melihat celah ketika Rins melebar di Tikungan 11 dan menyalip rekan satu timnya itu di lap ke-17. Mir bertahan di depan dengan 11 lap tersisa hingga finis pertama.
"Balapan yang sangat cepat sejak awal ketika aku memimpin aku merasa sangat baik," kata Rins.
"Di Tikungan 11 aku salah memasukkan gigi dan aku sedikit melebar lalu Joan menyalipku kemudian dia menunjukkan level yang sangat tinggi di trek.
"Aku mencoba mencari kompromi dengan ban belakang dan depan tapi selamat untuk tim Suzuki finis 1-2 di balapan."
Dengan hasil itu, Rins naik ke peringkat tiga dengan raihan poin 125, sama dengan yang dimiliki Quartararo, dengan dua balapan tersisa.
Sementara Mir, yang menjalani tahun keduanya di kelas premier, memiliki peluang untuk mengunci gelar juara dunia di Grand Prix Valencia pekan depan, di mana ia hanya perlu menjaga jarak 26 poin dari rival-rivalnya di akhir balapan.
Berita Terkait
-
Suzuki Grand Vitara Terima Sentuhan Baru di GJAW 2025
-
Harley-Davison Wajib Cemas, Monster Suzuki Ini Jauh Lebih Ganas
-
5 Mobil Bekas Sekaliber Toyota Yaris Bapao: Lebih Irit, Lebih Murah, Sama-Sama Bandel
-
Pasar Mobil Loyo, Penjualan Hybrid Justru Menggila! Siapa Rajanya?
-
Sinopsis Reboot, Drama Jepang Dibintangi Ryohei Suzuki dan Erika Toda
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Rekap Hasil Australia Open 2025: 7 Wakil Indonesia Berhasil Melaju ke Semifinal
-
Derrick Michael Dipastikan Perkuat Indonesia di SEA Games 2025, Target Raih Medali
-
Dua Ganda Putra Bersua, Indonesia Pastikan Satu Tempat di Final Australia Open 2025
-
PERBASI Resmi Lantik 9 DPD, Budisatrio Tekankan Pentingnya Kompetisi Berjenjang
-
Ditikung Chou Tien Chen di Australian Open, Alwi Farhan Target Bangkit di SEA Games 2025
-
Ana/Trias Melesat ke Semifinal Australian Open 2025, Ganda Jepang Dibuat Tak Berkutik
-
Rachel/Febi Jinakkan Apri/Fadia, Amankan Tiket Semifinal Australian Open 2025
-
Rivan Nurmulki Ungkap Niat Pensiun dari Timnas Voli Indonesia usai SEA Games 2025
-
Kirim 6 Atlet MMA Terbaik, Pertacami Bidik Dua Emas di SEA Games 2025
-
Susunan Pebalap Moto2 musim 2026: Ada Rider dari Magetan Mario Aji