Suara.com - Kevin Sanjaya Sukamuljo mengaku cukup terganggu dengan strategi servis wakil India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, dalam matchday kedua Grup A Olimpaide Tokyo, Senin (26/7/2021).
Dalam pertandingan di Musashino Forest Sports Plaza, Kevin bersama Marcus Fernaldi Gideon pada akhrinya berhasil menang.
Sempat dibuat kesulitan di awal-awal pertanadingan, The Minions --julukan Kevin/Marcus-- tampil dominan hingga menang dua game langsung dengan skor 21-13, 21-12.
Kevin Sanjaya tak menampik strategi servis wakil India, khususnya Chirag Shetty cukup menganggu. Pebulutangkis 25 tahun itu bahkan sempat melakukan protes kepada wasit karena Shetty kerap mengulur waktu saat servis.
"Rekor pertemuan kami memang unggul jauh, tapi itu tidak berpengaruh apa-apa di lapangan. Kalau sudah di lapangan ya 0-0 lagi," kata Kevin Sanjaya Sukamuljo dalam rilis PBSI, Senin (26/7/2021).
"Di pertandingan hari ini mereka lebih banyak main strategi dibanding pertemuan-pertemuan sebelumnya. Tapi kami sudah siap dengan itu."
"Servis Shetty memang cukup mengganggu karena lama dan diputar-putar terus tapi ya sekali lagi kami sudah siap," tambahnya.
Kemenangan atas Rankireddy/Shetty membuat Kevin/Marcus dipastikan lolos ke perempat final. Mereka jadi satu-satunya peserta di Grup A yang berhasil memborong kemenangan dalam dua matchday pertama.
Di matchday ketiga, Kevin/Marcus sudah ditunggu wakil China Taipei, Lee Yang/Wang Chi-lin. Kemenangan akan membuat mereka lolos sebagai juara grup.
Baca Juga: Berusia 13 Tahun, Momiji Nishiya Sukses Rebut Medali Emas Olimpiade Tokyo
Meski sudah menapaki babak perempatfinal, Kevin/Marcus enggan kehilangan fokus di babak grup. Mereka hanya ingin tampil sebaik mungkin di setiap pertandingan.
"Kami mau fokus dulu di pertandingan besok. Satu satu saja, jalan masih jauh dan masih panjang," kata Kevin.
"Kami ingin memenangkan emas, tetapi pertandingan itu masih jauh. Kami tidak ingin menambah tekanan pada diri kami sendiri. Kami hanya ingin menikmati setiap pertandingan selangkah demi selangkah," tutup Marcus.
Tag
Berita Terkait
-
Potret Zehra Gunes, Atlet Voli Cantik Turki di Olimpiade Tokyo 2020 yang Curi Perhatian
-
Singkirkan Ratu Renang Olimpiade Asal AS, Ariarne Titmus Gondol Medali Emas
-
Mengharukan! Ini Kenangan Satpol PP Sragen Sprinter Peraih Peringkat 13 Olimpiade 1984
-
Kevin/Marcus Tegaskan Ingin Rebut Emas Kendati Waspadai Magis Hendra/Ahsan
-
Juara Renang Olimpiade Tokyo 2020 Adam Peaty Jadi Duta Mobil Listrik
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
Terkini
-
IMI: MotoGP Mandalika 2025 Bawa Dampak Nyata Bagi UMKM dan Sport Tourism
-
7 Pebulu Tangkis Indonesia Diduga Terlibat Pengaturan Skor: PBSI Belum Tahu, PB Djarum Akui
-
Valentino Rossi Jumpa Ketua Umum PSSI di Jakarta, untuk Apa?
-
ITDC Klaim Tiket MotoGP Mandalika 2025 Terjual 87 Persen
-
Antusiasme Penonton IHR Cup II 2025 Payakumbuh: Pecahkan Rekor, Tembus 50 Ribu Pengunjung
-
Semarang Jadi Tuan Rumah 76 Indonesian Downhill Urban 2025 Seri 2, Adu Nyali Rider di Trek Ekstrem
-
Lantian Juan Juara Umum Trial Game Dirt 2025 Seri Solo
-
Bukan Sekadar Balap: Trial Game Dirt Solo, Panggung Pembuktian Gengsi di Trek Perawan
-
Kronologi Atlet Gimnastik Indonesia Naufal Takdir Meninggal Dunia Usai Kecelakaan Latihan di Rusia
-
Sebelum Meninggal di Rusia, Atlet Gimnastik Naufal Takdir Al Bari Dirawat 12 Hari di Rumah Sakit