Suara.com - Mercedes pada Selasa resmi mengumumkan George Russell akan menjadi rekan satu tim juara dunia tujuh kali Lewis Hamilton mulai musim depan.
Russell, yang menjalani musim ketiganya di Williams, akan menggantikan Valtteri Bottas yang akan pindah ke Alfa Romeo menyusul kabar resmi sang pebalap Finlandia pada Senin (6/9/2021).
Pebalap berusia 23 tahun itu akan menjadi rekan baru Hamilton setelah Bottas (32), yang juga bergabung dari Williams untuk menggantikan juara dunia 2016 Nico Rosberg yang pensiun pada 2017.
"Ini hari yang spesial bagi saya secara pribadi dan profesional, tapi juga hari dengan emosi yang bercampur aduk," kata Russell dikutip laman resmi Mercedes.
"Saya sangat senang dan merasa terhormat bisa bergabung dengan Mercedes tahun depan, yang merupakan langkah besar dalam karier, tapi ini juga berarti saya mengucapkan perpisahan dengan rekan dan teman-teman di Williams."
"Ini adalah kesempatan yang sangat besar dan yang ingin saya raih dengan kedua tangan. Tapi saya tahu skala dari tantangannya, ini akan menjadi pembelajaran yang panjang.
"Valtteri telah memberi standar yang tinggi, secara konsisten meraih hasil di akhir pekan, mencetak poin, pole position, dan membantu memenangi titel juara dunia."
Russell pernah membalap sekali untuk Mercedes, saat ditugasi menjadi pengganti Lewis Hamilton yang positif terjangkit Covid-19 di Grand Prix Sakhir pada Desember tahun lalu.
Russell start dari baris terdepan dan memimpin sejak start tapi finis peringkat sembilan setelah tim melakukan kesalahan di pitstop dan kemudian sang pebalap mengalami pecah ban.
Baca Juga: Gasly dan Tsunoda Dipastikan Mengaspal Bersama AlphaTauri di F1 Musim Depan
Dia mencetak podium poin pertamanya untuk Williams musim ini, lewat performa kualifikasi yang menawan di balapan basah Belgia untuk menempatkan mobil yang kurang kompetitif di baris terdepan.
Russell berhak sebagai runner-up setelah balapan di Spa berjalan hanya beberapa lap di belakang Safety Car sebelum dihentikan karena cuaca buruk.
Bos tim Mercedes Toto Wolff mengatakan keputusan untuk menggantikan Bottas merupakan proses yang mudah dan tak bertele-tele.
Sang pebalap Finlandia mendapat dukungan dari Hamilton, yang selama ini telah berjuang bersama mempersembahkan empat gelar terakhir untuk Mercedes.
Akan tetapi, Russell merupakan investasi Mercedes dan telah dipandang sebagai pebalap masa depan Silver Arrow.
"Dia telah menjadi pemenang di setiap kategori balap, dan di tiga musim terakhir bersama Williams dia telah menunjukkan masa depan apa yang bisa ia miliki di F1," kata Wolff.
Berita Terkait
-
Mercedes Siap Luncurkan Mobil Baru untuk Musim Formula 1 2026
-
Komunitas MBOIG Tunjuk Ketua Umum Baru Jalankan Organisasi
-
Kalah 2 Poin Saja, Max Verstappen Tetap Bangga Meski Gagal Rebut Gelar Juara Dunia F1 2025
-
Lando Norris Kunci Gelar Juara Dunia Formula 1 2025
-
Ogah Pusing, Max Verstappen Anggap Gelar Juara Dunia Tidak Terlalu Penting
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Mercedes Siap Luncurkan Mobil Baru untuk Musim Formula 1 2026
-
IBL 2026 Resmi Dimulai! Duel Panas Dewa United vs Pelita Jaya Langsung Buka Musim
-
Malaysia Open 2026: Alwi Farhan Bidik Start Bagus Awal Tahun
-
Tembus 6 Besar Dunia dalam 6 Bulan, Fajar/Fikri Bidik Tahta Tertinggi di Malaysia Open 2026
-
Oni Junianto Resmi Pimpin PB FAJI, Arung Jeram Indonesia Siap Melangkah Maju
-
An Se-young Susah Payah Raih Kemenangan Perdana di Malaysia Open 2026, Dipaksa Main 1 Jam 15 Menit
-
Satya Wacana Datangkan Pemain Timnas Ukraina untuk IBL 2026, Jebolan Liga Bulgaria
-
Belajar Perlahan, Wilda Nurfadhilah Tak Ingin Buru-buru Lanjutkan Karier sebagai Pelatih
-
Wilda Nurfadhilah Resmi Gabung Jakarta Livin Mandiri untuk Proliga 2026, tapi Bukan sebagai Pemain
-
Debut di Malaysia Open 2026, Faza/Aisyah Bertekad Tampil Lepas