Suara.com - Indonesia harus puas dengan hanya satu gelar dari turnamen Hylo German Open 2021 melalui Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dari nomor ganda putra, sedangkan Thailand keluar sebagai juara umum turnamen bulu tangkis level Super 500 itu dengan perolehan dua gelar.
Indonesia mengirimkan tiga wakil pada laga final yang berlangsung di Saarlandhalle Saarbrücken, Jerman, Minggu.
Namun hanya Marcus/Kevin yang berstatus unggulan teratas itu yang menjadi satu-satunya wakil Merah Putih yang mempersembahkan trofi juara seusai mengalahkan kompatriotnya, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, dengan 21-14, 21-19, demikian catatan BWF seperti dimuat Antara.
Sayang, Indonesia gagal menambah perolehan gelar setelah Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti kalah dalam final ganda campuran.
Praveen/Melati yang masuk lapangan sebagai unggulan kedua itu lagi-lagi dipaksa menyerah kepada pasangan Thailand unggulan pertama Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerartanachai.
Kekalahan atas Dechapol/Sapsiree itu menjadi yang ketiga kalinya dialami Praveen/Melati sepanjang turnamen musim ini. Sebelumnya, ganda campuran peringkat lima dunia itu juga takluk kepada Dechapol/Sapsiree dalam Yonex Thailand Open 2021, BWF World Tour Finals 2020, dan Denmark Open 2021.
Thailand sebelumnya telah mengantongi satu gelar Hylo Open 2021 melalui Busanan Ongbamrungphan dari nomor tunggal putri usai mengalahkan wakil Singapura Yeo Jia Min.
Sementara itu, Jepang juga harus puas dengan satu titel dari nomor ganda putri. Final Hylo Open 2021 yang mempertemukan duel pemain Jepang antara Chisato Hoshi/Aoi Matsuda dan Rin Iwanaga/Kie Nakanishi tuntas dalam waktu 52 menit untuk kemenangan Hoshi/Matsuda.
Rangkaian final Hylo Open 2021 ditutup dengan pertandingan tunggal putra yang mempertemukan Lee Zii Jia dari Malaysia dengan Loh Kean Yew dari Singapura.
Baca Juga: Dikalahkan Ganda Campuran Thailand, Praveen / Melati Runner-up Hylo Open 2021
Gelar juara tunggal putra pada akhirnya menjadi milik Loh Kean Yew setelah unggulan kedua Lee Zii Jia memutuskan tidak melanjutkan pertandingan saat kedudukan 17-12 pada gim ketiga.
Berikut hasil lengkap final Hylo German Open 2021:
Ganda putri - Chisato Hoshi/Aoi Matsuda (Jepang) vs Rin Iwanaga/Kie Nakanishi (Jepang) 22-20, 21-18
Ganda putra - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Leo Rolly Carnando/Daniel Mathin 21-14, 21-19
Tunggal putri - Busanan Ongbamrungphan (Thailand) vs Yeo Jia Min (Singapura) 21-10, 21-14
Ganda campuran - Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerartanachai (Thailand) vs Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti 22-20, 21-14
Tag
Berita Terkait
-
Status Unggulan Kedua, Bisakah Bobby/Melati Penuhi Ekspektasi di China Masters?
-
Bintang Dunia Ikut Tanding, Predator PBC Indonesia International Open 2025 Siap Digelar di Jakarta
-
Debut Bobby/Melati di Turnamen BWF Papan Atas, Upaya Buktikan Konsistensi
-
Jafar/Felisha dan Bobby/Melati Ikuti Jejak Dejan/Fadia ke Perempat Final Taipei Open 2025
-
Terbongkar Alasan Kevin/Marcus Kembali Tampil Bersama, Fans The Minions Jangan Kecewa
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Kisah Inspiratif Eliana: Dari Buruh Cuci Kini Raih Emas ASEAN Para Games 2025
-
UPDATE ASEAN Para Games 2025: Indonesia di Peringkat Kedua, Debutan Jadi Sumber Kejutan Medali
-
Tahan Sakit dan Emosi, Alwi Farhan Tembus Semifinal Indonesia Masters 2026 Lewat Drama Comeback
-
Pecah Telur! Jakarta Livin Mandiri Akhirnya Raih Kemenangan Perdana di Proliga 2026
-
Pertama Kali Masuk Semifinal Indonesia Masters, Jafar/Felisha Ungkap Kuncinya
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: Tim Megawati Hangestri Hadapi Jakarta Popsivo Polwan
-
Servis Mematikan Farhan Halim di Liga Voli Jepang, Pemain Lawan Melongo
-
Jejak Abadi Rudy Hartono hingga Tontowi Ahmad, Legenda Indonesia Isi Museum Bulu Tangkis Dunia BWF
-
Link Live Streaming Indonesia Masters 2026 Hari Ini, Perang Saudara Fajar/Fikri vs Raymond/Joaquin
-
Kelelahan Duel Lima Set, Dinda Ivoliana Dibawa Tim Medis usai Kalahkan JPE