Suara.com - Gubernur Nusa Tenggara Barat, H Zulkieflimansyah menyambut baik rencana NTB menjadi tuan rumah The Mandalika Ultra T100 yang akan digelar di awal Bulan Desember menjelang perhelatan MotoGP di Pertamina Mandalika International Street Circuit.
"Karena event ini akan mendatangkan pelari dari berbagai daerah hingga mancanegara," ujarnya saat menerima panitia The Mandalika Ultra T100 dalam keterangan tertulis diterima wartawan di Mataram, Rabu (10/11/2021).
Bang Zul sapaan akrabnya, Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika telah menjelma menjadi magnet wisatawan dunia, terlebih NTB kini memiliki "Street Sirkuit" yang akan menggelar MotoGP di tahun 2022.
"Kita ini daerah wisata, harus membuat banyak hiburan baik untuk pengunjung lebih-lebih masyarakat kita," kata Bang Zul.
Gubernur NTB optimistis kegiatan The Mandalika Ultra T100 yang akan digelar di awal Bulan Desember mendatang akan membangkitkan gairah disektor pariwisata NTB.
Oleh karena itu, iapun berpesan bahwa pelaksanaan kegiatan tersebut tetap harus memperhatikan kearifan lokal dan budaya masyarakat setempat.
"Karena olahraga lari ultra ini melalui pantai dan medan yang berat juga, termasuk ibadah untuk orang Islam, agar "image" masyarakat kita yang religius bisa tetap baik dan terjaga," katanya.
Kepala Dinas Pariwisata NTB, Yusron Hadi menyambut baik serta siap mendukung penuh rencana Event Lomba Lari The Mandalika Ultra T100.
"Event Sport Tourism ini akan menjadi salah satu ajang pemanasan akhir tahun 2021, menyambut balapan MotoGP awal tahun 2022 ," ujarnya.
Baca Juga: Tahun Depan, Pebalap Indonesia Mario Aji Ramaikan Moto3
Lombak lari The Mandalika Ultra T100, juga akan diselenggaralan di tahun 2022. Jadi event-event di NTB terus berlangsung tanpa putus.
Sementara itu, Founder The Mandalika 100, Hendra Wijaya menyampaikan apresiasi atas dukungan Gubernur NTB.
Hendra mengaku bahwa telah melaksanakan kegiatan sama sejak tahun 2013 di NTB. Salah satunya Rinjani Ultra T100.
"Tahun ini, kami akan gelar lombak lari The mandalika Ultra T100," kata pria penyuka olahraga lari ini.
Ia menjelaskan, lomba ini akan diikuti oleh pelari dalam negeri hingga luar negeri. Bahkan sudah pelari yang mendaftarkan diri ketika dibuka secara online.
Untuk rute lomba starnya dari Sekotong, melewati 13 pantai yang belum pernah dikunjungi banyak orang, tebing, gunung hingga finisnya di Mandalika.
Kelas yang dipertandingkan ada 5 Km, 24, Km dan 114 Km. Titik kilometernya akan ditandai dengan pal jarak, dan beberapa tempat melalui rumah makan, restoran, masjid dan tempat istirahat lainnya.
"Kami bukan hanya menggelar sebuah lomba, namun disampung mendatangkan pengunjung wisata namun menggerakan sektor ekonomi masyarakat," katanya seperti dimuat Antara.
Berita Terkait
-
Pembalap MotoGP Sebut Sirkuit Mandalika Miliki Daya Magis, Seperti Berada di Tempat Liburan...
-
Para Pembalap Idemitsu Hadir Berikan Apresiasi Kepada Mitra Bengkel
-
Marc Marquez Kesampingkan Rivalitas dan Akui Idolakan Valentio Rossi Sejak Kecil
-
Motul Grand Prix Jepang 2025 Jadi Saksi Marc Marquez Kunci Gelar Juara Dunia ke Sembilan Kali
-
Sirkuit Mandalika Membara, Tiket VIP Ludes Diburu! Masih Adakah Harapan Nonton Langsung?
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
Terkini
-
IMI: MotoGP Mandalika 2025 Bawa Dampak Nyata Bagi UMKM dan Sport Tourism
-
7 Pebulu Tangkis Indonesia Diduga Terlibat Pengaturan Skor: PBSI Belum Tahu, PB Djarum Akui
-
Valentino Rossi Jumpa Ketua Umum PSSI di Jakarta, untuk Apa?
-
ITDC Klaim Tiket MotoGP Mandalika 2025 Terjual 87 Persen
-
Antusiasme Penonton IHR Cup II 2025 Payakumbuh: Pecahkan Rekor, Tembus 50 Ribu Pengunjung
-
Semarang Jadi Tuan Rumah 76 Indonesian Downhill Urban 2025 Seri 2, Adu Nyali Rider di Trek Ekstrem
-
Lantian Juan Juara Umum Trial Game Dirt 2025 Seri Solo
-
Bukan Sekadar Balap: Trial Game Dirt Solo, Panggung Pembuktian Gengsi di Trek Perawan
-
Kronologi Atlet Gimnastik Indonesia Naufal Takdir Meninggal Dunia Usai Kecelakaan Latihan di Rusia
-
Sebelum Meninggal di Rusia, Atlet Gimnastik Naufal Takdir Al Bari Dirawat 12 Hari di Rumah Sakit