Suara.com - Ganda putri Indonesia, Greysia Polii mengungkap kesannya usai menjajal lapangan pertandingan Indonesia Badminton Festival (IBF) 2021 di Bali.
Bersama sejumlah atlet lain, Greysia Poliii mencoba berlatih di Bali International Convention Center, Nusa Dua, Bali Minggu (14/11/2021). Mereka menjajal lapangan utama.
Greysia Polii mengaku masih beradaptasi dan memberikan catatan soal angin di lapangan yang hendak digunakan untuk turnamen Indonesia Masters, Indonesia Open, dan BWF World Tour Finals.
"Tadi masih penyesuaian, karena kondisi anginnya sangat berbeda dengan di Istora (Senayan, Jakarta)," ujar Greysia Polii seperti dimuat Antara.
Pada sesi latihan kali ini, pebulu tangkis dari sektor ganda putri dan ganda campuran menjadi kelompok yang pertama menjajal arena. Mengaku masih beradaptasi, Greysia Polii pun menyoroti jenis arena.
Dia menyebut pertandingan yang dibuat di dalam ruangan secara non-permanen memilik karakter yang berbeda dibanding arena permanen. Dengan kondisi demikian, maka tinggal kemampuan atlet yang harus bisa menyesuaikan karakter permainan dengan tipe lapangan.
"Kami tidak bisa bilang ini enak atau tidak ya, kita yang harus membuatnya enak dengan permainan kami sendiri. Hal lain yang membedakan paling di sini tidak ada bangku penonton dan arenanya memang tidak terlalu besar," papar juara Olympiade Tokyo 2020 tersebut.
Total ada sembilan lapangan yang disediakan untuk pertandingan IBF 2021, dengan masing-masing terdiri dari tiga lapangan pertandingan utama di dalam aula BICC, dan dua lapangan pemanasan serta empat lapangan latihan yang bertempat dalam dua bangunan tenda besar di luar gedung auditorium.
Baca Juga: Tim Ganda Campuran Targetkan 1 Gelar di IBF 2021 Bali meski Stamina Jadi Tantangan
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Bahlil Vs Purbaya soal Data Subsidi LPG 3 Kg, Pernah Disinggung Sri Mulyani
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
Terkini
-
Marquez vs Rossi: Gelar Seimbang, Era Baru Telah Tiba! Siapa Raja MotoGP Sesungguhnya?
-
Campus League Diluncurkan, Futsal Jadi Cabor Perdana yang Dipertandingkan
-
MotoGP Mandalika Diproyeksi Bawa Dampak Ekonomi Rp4,8 Triliun
-
Timnas Basket Indonesia Pangkas Skuad: 6 Pemain Dicoret!
-
KOI akan Sanksi Atlet Bulu Tangkis yang Terbukti Terlibat Pengaturan Skor
-
IMI: MotoGP Mandalika 2025 Bawa Dampak Nyata Bagi UMKM dan Sport Tourism
-
7 Pebulu Tangkis Indonesia Diduga Terlibat Pengaturan Skor: PBSI Belum Tahu, PB Djarum Akui
-
Valentino Rossi Jumpa Ketua Umum PSSI di Jakarta, untuk Apa?
-
ITDC Klaim Tiket MotoGP Mandalika 2025 Terjual 87 Persen
-
Antusiasme Penonton IHR Cup II 2025 Payakumbuh: Pecahkan Rekor, Tembus 50 Ribu Pengunjung