Suara.com - Seusai pensiun sebagai pembalap MotoGP, Valentino Rossi sudah ditunggu tanggung jawab besar sebagai seorang ayah mengingat sang kekasih, Fransesca Sofia Noveelo saat ini sedang hamil,
Sembilan juara dunia dengan tujuh di antaranya pada kelas utama MotoGP, Valentino Rossi menutup kariernya sebagai pembalap dengan cemerlang.
Meski begitu tak dapat dipungkiri rasa emosional dan haru tumpah ruah usai Valentino Rossi menyelesaikan MotoGP Valencia 2021 pada Minggu (14/11/2021).
Tak terkecuali pasangannya, Francesca Sofia Novello yang langsung memeluk Rossi saat sampai di paddock usai menyelesaikan balapan.
Meskipun sejak Juni lalu, Francesca sudah mempersiapkan diri untuk momen Rossi pensiun namun akhrinya tak dapat menahan rasa emosional tersebut.
Francesca seolah belum siap menerima Rossi pergi dari MotoGP, walaupun nantinya ia diyakini bakal tetap berada di paddock Sky Racing Team VR46.
Namun, Francesca juga menyadari sang kekasih dalam waktu dekat bakal menjadi seorang ayah untuk buah cintanya yang diprediksi bakal lahir pada Februari 2022 nanti.
Rossi dan Francesca belum memiliki nama pasti untuk anak mereka, karena hal itu belum mereka diskusikan.
"Saya masih tidak berpikir dia 100 persen sadar tentang apa yang akan mengubah hidup kami. Tapi dia bertanya, dan begitu merasakan tendangan," ucap Francesca.
Baca Juga: Valentino Rossi Puas Tutup Karier dengan Finis 10 Besar di Valencia
"Dia berlari untuk meletakkan tangannya di perutku, dia terlibat dalam semua yang terjadi. Untuk nama, kami belum bisa memastikan.
"Karena itu nama yang khusus dan perlu dipikirkan matang-matang. Itu terjadi secara kebetulan saat kami tertawa dan bercanda.
"Kami memikirkannya dan kami menyukainya. Tapi, kami belum membuat keputusan akhir." imbuhnya.
Meski begitu, Stefania Palma selaku ibunda Rossi meyakini putranya bakal menjadi sosok ayah yang baik, tak kalah hebat dengan kariernya sebagai pembalap.
Valentino Rossi diyakini bakal segera beradaptasi dengan kehidupan barunya nanti setelah sang anak lahir, dan menjadi kepala keluarga yang bertanggung jawab.
"Jika saya membandingkannya dengan ayah saya atau ayahnya, saya pikir dia tidak akan menjadi sosok ayah seperti kebanyakan," ucap Stefania Palma.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Bidik Bintang Kelima, Pelita Jaya Pamer Skuad Baru Jelang IBL 2026
-
Janice Tjen Masuk Daftar Pemain Hobart International Usai 'WO' di ASB Classic
-
Putri Kusuma Wardani Targetkan Konsistensi Permainan Sepanjang 2026
-
Target Juara! Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia Datangkan Pelatih Italia dan Bintang Dunia
-
Jadwal Lengkap Pekan Pembuka PLN Mobile Proliga 2026, Pontianak Jadi Seri Pembuka
-
Jadwal Malaysia Open 2026: 5 Wakil Indonesia Berjuang di Babak Kedua, Ada yang Lawan Tuan Rumah
-
ORADO Deklarasikan Domino Naik Kelas sebagai Olahraga Nasional
-
Sabar/Reza Singkirkan Juniornya Raymond/Joaquin di Babak 32 Besar Malaysia Open 2026
-
Kalah dari Chen/Toh untuk Kali Ketujuh, Jafar Hidayatullah Akui Permainan Jelek dan Tidak Yakin
-
Resmi! PBSI Hapus Sistem Promosi-Degradasi Atlet Pelatnas