Suara.com - Tahun 2021 akan segera berakhir dan dibuka dengan lembaran 2022. Tim bola basket Dewa United Surabaya, telah mengusung resolusi menyambut tahun baru.
Direktur Teknik Dewa United Surabaya, Wijaya Saputra mengatakan bahwa resolusi timnya di tahun depan adalah menjadi juara Indonesian Basketball League (IBL 2022).
Target tinggi itu diusung Dewa United Surabaya setelah musim lalu mampu membuat kejutan di mana Jamarr Andre Johnson dan kolega sukses menembus empat besar IBL 2021.
"Resolusinya enggak muluk-muluk, semoga bisa membawa Dewa United lebih baik lagi. Kalau Tuhan berkehendak, kita juara tahun ini," tutur Wijin dalam rilis yang diterima Suara.com, Jumat (31/12/2021).
Tak hanya sebatas resolusi, mantan pebasket CLS Knights dan Stadium itu pun berusaha mewujudkan resolusi tersebut. Hal itu telah dilakukan dengan terus mengawal persiapan Dewa United Surabaya.
Dia pun menuturkan, sejauh ini tim masih rutin menggelar latihan dan sudah menjalani dua kali scrimage game. Di mana Dewa United Surabaya sempat menjajal kekuatan Satria Muda dan Indonesia Patriots.
"Tim masih terus menggelar latihan rutin setiap harinya. Saat ini kita juga sedang mengikuti Tune-up Game yang digelar oleh IBL," terang Wijin.
"Secara keseluruhan tim sudah dalam kondisi siap untuk mengikuti IBL musim ini. Semoga resolusi 2022 yang kita usung bisa terealisasi," tutup pria 36 tahun tersebut.
Baca Juga: Timnas Basket Indonesia Koordinasi dengan IBL untuk Persiapan Kualifikasi FIBA World Cup
Tag
Berita Terkait
-
Jelang IBL 2022, 20 Pemain Asing Sudah Tiba di Indonesia
-
Top 5 Sport: Terlibat Pengaturan Skor, Enam Pemain IBL Dihukum Seumur Hidup
-
IBL Musim 2022 Tetap Terapkan Sistem Gelembung
-
Terlibat Pengaturan Skor, Enam Pemain IBL Dihukum Seumur Hidup
-
Diikuti 16 Tim, Arki Dikania Wisnu Yakin IBL 2022 akan Lebih Menarik
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
Terkini
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP
-
Bidik Bintang Kelima, Pelita Jaya Pamer Skuad Baru Jelang IBL 2026
-
Janice Tjen Masuk Daftar Pemain Hobart International Usai 'WO' di ASB Classic
-
Putri Kusuma Wardani Targetkan Konsistensi Permainan Sepanjang 2026