Suara.com - Phoenix Suns terus melaju sebagai tim terbaik pada musim reguler NBA 2021/22 setelah mengamankan tujuh kemenangan beruntun dengan menundukkan Houston Rockets 124-121 di Vivint Arena, Salt Lake City, Rabu waktu setempat (Kamis WIB).
Devin Booker memimpin Suns dengan raihan 24 poin diiringi 23 poin dan sembilan rebound dari DeAndre Ayton sementara Mikal Bridges menyumbang 17 poin.
Cameron Johnson turut mencetak 14 poin dan Chris Paul menambahkan 11 poin demi menegaskan posisi Suns di puncak klasemen Wilayah Barat dengan catatan menang-kalah 48-10.
Jajaran pancamula Rockets seluruhnya meraih dua digit angka dipimpin Dennis Schroeder yang mencetak 23 poin, Jae'Sean Tate mengemas dwiganda 22 poin dan 10 rebound, Eric Gordon memperoleh 20 poin, Alperen Sengun mencapai dwiganda 19 poin dan 14 rebound sementara Jalen Green mendapatkan 17 poin.
Kenyon Martin Jr. yang turun dari bangku cadangan menambahkan 11 poin, tapi itu semua tak cukup untuk menghindarkan Rockets dari enam kekalahan beruntun.
Berikut ringkasan sepuluh gim lainnya yang berlangsung sepanjang hari Rabu waktu setempat (Kamis WIB) seturut situs resmi NBA (tuan rumah disebut pertama):
Orlando Magic 109 - Atlanta Hawks 130
Hawks membukukan kemenangan pertama mereka dalam empat gim tandang disokong kontribusi besar barisan pemain cadangan, termasuk Bogdan Bogdanovic yang mencetak 23 poin, Onyeka Okongwu 12 poin dan Delon Wright 10 poin.
Bintang utama Hawks Trae Young mengemas 22 poin, Kevin Huerter menambahkan 15 poin, De'Andre Hunter mendapatkan 14 poin dan Danilo Gallinari menyumbang 11 poin.
Baca Juga: Hasil NBA: Los Angeles Clippers Hantam Golden State Warriors 119-104
Tuan rumah dipimpin oleh Cole Anthony yang membukukan 23 poin diikuti 19 poin dari Jalen Suggs, 12 poin Franz Wagner serta dwiganda minimalis 10 poin dan 10 rebound milik Wendell Carter Jr., tapi Magic harus menderita empat kekalahan beruntun. Boston Celtics 111 - Detroit Pistons 112
Celtics harus merelakan rentetan kemenangan mereka berakhir di angka sembilan gim beruntun saja setelah dikejutkan oleh Pistons di kandangnya sendiri.
Meski Jaylen Brown memborong 31 poin, Jayson Tatum menambahkan 22 poin, Al Horford menyumbang 19 poin dan Grant Williams mencetak 17 poin, itu semua tak cukup menghindarkan Celtics dari kekalahan pertama mereka bulan ini.
Pistons berhasil menyudahi catatan delapan kekalahan beruntun disokong Jerami Grant yang mencetak 24 poin, dwiganda 20 poin dan 11 rebound dari Saddiq Bey, 20 poin milik Cade Cunningham, 15 poin raihan Kelly Olynyk serta 12 poin sumbangan Isaiah Stewart.
Indiana Pacers 113 - Washington Wizards 108
Pacers juga sukses menyudahi tren buruk mereka dengan memetik kemenangan pertama dalam delapan pertandingan setelah Tyrese Haliburton tampak mulai menyatu sejak tiba dari skema barter dan mengemas dwiganda 21 poin serta 14 assist.
Berita Terkait
-
Atlanta Hawks Resmi Perpanjang Kontrak Dyson Daniels, Durasi 4 Tahun Senilai Rp1,6 Triliun
-
Hasil NBA: Super Dramatis! Max Strus Cetak Buzzer Beater dari 18 Meter, Cavaliers Tundukkan Mavericks 121-119
-
Hasil NBA: Raptors Tundukkan Pacers, Scottie Barnes Cetak Triple-double
-
Hasil NBA: Tekuk Knicks, Celtics Raih Delapan Kemenangan Beruntun
-
Hasil NBA: Boston Celtics Kalahkan Miami Heat dengan Selisih 33 Poin
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 7 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Alpha Arbutin untuk Hilangkan Flek Hitam di Usia 40 Tahun
- 7 Pilihan Parfum HMNS Terbaik yang Wanginya Meninggalkan Jejak dan Awet
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
Terkini
-
Aldila Sutjiadi Sesalkan Harus Hadapi Priska di Babak Pertama WTA Chennai
-
Main Malam Ini, 3 Wakil Awali Perjuangan Indonesia di Hylo Open 2025
-
Daftar Wakil Indonesia di Hylo Open 2025: Jonatan Christie Satu-satunya Wakil Tunggal Putra
-
Kalah dari Pakistan, Timnas Voli Putra Indonesia Gagal ke Final AYG 2025
-
Kalahkan Thailand, Timnas Voli Putri Indonesia Melaju ke Final AYG 2025
-
Debut Menawan Julius Cezar, Raih Medal Perak di Asian Youth Games 2025
-
Siapa Jermain Grunberg? Atlet Senam Keturunan Indonesia, Fans Real Madrid
-
Runner-up French Open, Fajar/Fikri Bidik Revans atas Kim/Seo di Pertemuan Selanjutnya
-
1.000 Pelari Ikut Serta, Fun Run Jadi Wadah Edukasi Kesehatan Kulit di 4 Kota
-
Fajar/Fikri Syukuri Raihan 'Runner-up' di French Open 2025, Alihkan Fokus ke Hylo Open