Suara.com - Indonesia memang seperti tak pernah kehabisan talenta muda di bidang bulu tangkis. Terbaru, profil Christian Adinata, bintang baru bulu tangkis siap melanjutkan perjuangan dan regenerasi cabang olahraga ini.
Siapa Christian Adinata sebenarnya? Namanya mencuat pada gelaran Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2022, saat pertandingan kedua Grup A melawan Korea Selatan. Profil Christian Adinata pun mulai dicari-cari publik.
Pasalnya, Christian Adinata adalah penentu kemenangan tim indonesia dan membuat tim Garuda melaju ke babak selanjutnya. Untuk tahu lebih banyak tentang profil Christian Adinata simak penjelasan berikut ini.
Profil Christian Adinata
Putra kelahiran Pati, Jawa Tengah, pada 16 Juni 2001 silam ini berhasil mendapatkan perhatian khalayak bulu tangkis nasional. Berusia sangat muda, Christian tampaknya akan jadi penerus senior-seniornya di kelas tunggal putra.
Namanya sendiri sebenarnya mulai muncul sejak 2015 lalu, pada gelaran Sirkuit Nasional Semarang 2015. Dalam gelaran tersebut, Chris, begitu ia akrab disapa, berhasil keluar sebagai juara dan menyabet predikat tersebut.
Gelaran selanjutnya tempat ia bersinar adalah pada Sirkuit Nasional Premier yang diselenggarakan di Cilegon pada tahun 2017 lalu. Meski tak menjadi juara, ia berhasil menempati posisi runner-up dalam gelaran ini.
Momen ini yang kemudian membuatnya ditarik ke Pelatnas PBSI di Cipayung, meski usianya masih benar-benar muda saat masuk ke pelatnas tersebut. Namun ia berhasil membuktikan diri setelah memberikan kontribusi besar dalam gelaran Kejuaran Bulu Tangkis Beregu Asia 2022 yang tadi sempat dibahas.
Tidak Berhubungan dengan Christian Hadinata
Baca Juga: Hasil BATC 2022: Indonesia Kalahkan Korea Selatan 3-2
Mungkin ketika membaca nama pemain muda ini, Anda sedikit teringat pada salah satu legenda bulu tangkis Indonesia, Christian Hadinata. Beliau juga pernah mengharumkan nama Indonesia di gelaran internasional, dan jadi salah satu pemain yang sangat diperhitungkan.
Meski demikian setelah ditelusuri, keduanya tidak memiliki hubungan sama sekali. Hanya kebetulan memiliki nama yang mirip saja. Semoga yang nantinya menjadi berhubungan adalah prestasi yang ditorehkan untuk bangsa Indonesia, sebagai salah satu atlet bulu tangkis top kelas dunia yang selalu disegani lawan-lawannya.
Itu tadi sedikit informasi terkait profil Christian Adinata. Semoga bisa jadi informasi yang berguna untuk Anda, dan selamat menjalankan aktivitas selanjutnya.
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
Terkini
-
7 Pebulu Tangkis Indonesia Diduga Terlibat Pengaturan Skor: PBSI Belum Tahu, PB Djarum Akui
-
Valentino Rossi Jumpa Ketua Umum PSSI di Jakarta, untuk Apa?
-
ITDC Klaim Tiket MotoGP Mandalika 2025 Terjual 87 Persen
-
Antusiasme Penonton IHR Cup II 2025 Payakumbuh: Pecahkan Rekor, Tembus 50 Ribu Pengunjung
-
Semarang Jadi Tuan Rumah 76 Indonesian Downhill Urban 2025 Seri 2, Adu Nyali Rider di Trek Ekstrem
-
Lantian Juan Juara Umum Trial Game Dirt 2025 Seri Solo
-
Bukan Sekadar Balap: Trial Game Dirt Solo, Panggung Pembuktian Gengsi di Trek Perawan
-
Kronologi Atlet Gimnastik Indonesia Naufal Takdir Meninggal Dunia Usai Kecelakaan Latihan di Rusia
-
Sebelum Meninggal di Rusia, Atlet Gimnastik Naufal Takdir Al Bari Dirawat 12 Hari di Rumah Sakit
-
Innalillahi Atlet Gymnastik Muda Naufal Takdir Al Bari Meninggal Dunia di Rusia