Suara.com - Sebuah berkah dari tim Suzuki Ecstar. Mereka kedatangan bos baru untuk mengarungi MotoGP 2022 ini. Dialah mantan bos tim Repsol Honda, Livio Suppo.
Dilansir dari laman resmi Suzuki, Livio Suppo bakal menahkodai tim Suzuki Esctar yang sudah lama tidak ada bosnya sejak ditinggal Davide Brivio.
Pastinya buat pencinta MotoGP tak asing mendengar nama Livio Suppo. Ia merupakan sosok yang cukup disegani di dunia balap MotoGP.
Sebelumnya, Suppo pernah menjabat sebagai manajer di tim Ducati sejak tahun 2003. Suppo adalah salah satu orang penting ketika Casey Stoner berhasil meraih gelar juara dunia MotoGP di tahun 2007.
Tiga tahun berselang, Suppo akhirnya pindah ke tim Repsol Honda dan menjabat sebagai Marketing and Communications Director, sebelum akhirnya diangkat menjadi Tim Principal.
Suppo juga punya andil besar dalam merayu Stoner untuk pindah ke Honda pada tahun 2011 dan berhasil merebut gelar juara dunia yang kedua kalinya.
Kini, Suppo sudah dikonfirmasi akan menjadi Manajer Tim Suzuki untuk mengisi peran yang ditinggalkan Davide Brivio.
Dalam pengumumannya, Suzuki berharap Suppo bisa mengantar Joan Mir dan Alex Rins bersinar di MotoGP 2022.
"Suzuki Motor Corporation dan Tim Suzuki Ecstar bergabung dalam pengumuman bahwa Livio Suppo akan mengambil posisi Manajer Tim untuk Tim Suzuki Ecstar dengan segera," tulis Suzuki dalam pernyataan resmi.
Baca Juga: Lihat Gaya Motoran Alex Rins di Luar Trek Pakai Suzuki NEX II, Salfok ke Ornamen Batik
"Untuk Tim Suzuki Ecstar, kedatangan Suppo memberikan dorongan lebih lanjut kepercayaan diri menjelang musim di mana peningkatan kinerja dibandingkan dengan tahun lalu diperlukan," sambung pernyataan tersebut.
Kehadiran Livio Suppo ini pastinya bakal membuat rival ketar-ketir. Tim Suzuki Ecstar pun girang dengan hadirnya Suppo.
Mampukah Livio Suppo membawa Joan Mir dan Alex Rins kembali merebut tahta juara di musim MotoGP 2022 mendatang?
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
Usai Catat Rekor, Pebalap Asal Magetan Bertekad Lebih Baik di Moto2 2026
-
Bocoran Dirut IBL, Sebut 16 Pemain Asing Sudah Terdaftar, Didominasi dari Amerika Serikat
-
Kronologis UFC Larang Seumur Hidup Dillon Danis Gegara Baku Hantam dengan Tim Islam Makhachev
-
SUV Terbalik, Petarung UFC Deiveson Figueiredo Selamat dari Kecelakaan Horor
-
Minus Gregoria Mariska dan Anthony Ginting, Ini 13 Wakil Indonesia di Australian Open 2025
-
Target Pertahankan Tradisi Emas SEA Games, Timnas Voli Tuntut Ilmu ke Negeri China
-
Dimeriahkan Pemenang 35 Etape Tour de France, Hong Kong Cyclothon Siap Bergulir Akhir November
-
Pecco Bagnaia Tutup Musim Mengecewakan, Alihkan Fokus ke Pengembangan DesmosediciGP26
-
Klasemen Akhir MotoGP 2025: Duo Marquez Finis Teratas, Bezzecchi 'Meledak' di Valencia
-
Hajar Ganda Korsel, Cerita Putra/Daniel usai Berhasil Juarai IIC 2025