Suara.com - Atlet balap sepeda BMX Indonesia, I Gusti Bagus Saputra terus melakukan persiapan intensif. Hal itu dilakukan demi meningkatkan performa untuk bisa meraih medali emas pada Asian Games Hangzhou, China yang akan bergulir pada 10-25 September.
Melansir Antara, Jumat (15/4/2022), Bagus Saputra memahami persiapan menjelang pesta olahraga terbesar di Asia tersebut terbilang singkat. Atlet asal Nusa Tenggara Barat (NTB) itu bergabung dengan pemusatan latihan nasional (pelatnas) BMX Indonesia pada awal tahun ini.
"Persiapan kali ini memang singkat. Masih ada beberapa yang perlu diperbaiki mulai dari fisik hingga teknik. Tetapi saya tetap berharap pada Asian Games 2022 nanti bisa menyumbang emas," ujar Bagus kepada Antara.
Ambisi Bagus untuk bisa menjadi yang terbaik di Hangzhou nanti memang besar. Sebab, pada Asian Games 2018 di Jakarta-Palembang, dia meraih perak.
Kala itu pada final, Bagus berada di posisi kedua dengan catatan waktu 34,314 detik di bawah wakil Jepang Yoshitaku Nagasako yang membawa pulang emas dengan 33,669 detik. Sementara posisi ketiga di tempati wakil Filipina Daniel Caluag yang finis dengan 35,842.
"Dengan waktu yang cukup singkat ini, saya harus benar-benar berlatih keras dan mengikuti seluruh program dari pelatih. Meski pun persaingan juga terbilang ketat. Ada wakil Jepang, Thailand, dan Filipina. Selain itu, tuan rumah juga patut diwaspadai karena diuntungkan dengan mengenal trek," kata Bagus.
Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia (PB ISSI) tengah menyiapkan tujuh atlet BMX untuk turun dalam gelaran Asian Games Hangzhou. Selain Bagus ada nama Fasya Ahsana Rifki dan Yussi Wakhidur Rizal pada sektor putra. Sementara untuk putri ada Amellya Nur Sifa dan Jasmine Azzahra Setyobudi.
Pelatih timnas BMX, Ari Kristanto, mengatakan telah memiliki serangkaian program demi meningkatkan performa para atlet.
"Dari segi fisik masih jauh. Selain itu, mereka juga masih perlu banyak try in dan try out untuk membangun skill dan terus mengasah kemampuan berlomba mereka," kata Ari.
Baca Juga: Mantan Atlet Wushu Peraih Emas Asian Games Terlibat Geng Kriminal
Pada Asian Games Jakarta-Palembang 2018, BMX Indonesia meraih satu perak dan perunggu. Selain I Gusti Bagus Saputra, medali perunggu Indonesia diraih Wiji Lestari pada sektor putri.
Berita Terkait
-
Usir Cuaca Buruk, Pawang Hujan ini Lakukan Ritual di Sirkuit MotoGP Mandalika
-
Menang di Playoff Piala Davis, Tim Indonesia Kini Menatap Ajang SEA Games dan Asian Games 2022
-
KONI: SEA Games Vietnam Persiapan Timnas Esports Indonesia untuk Cetak Prestasi di Asian Games 2022 di China
-
Bandingkan dengan Formula E, Anies Baswedan: Asian Games Bikin Velodrome Rp 400 Miliar Hanya Sekali Pakai
-
Akhir Pekan Skatepark di Alun-Alun Depok Dipenuhi Balita, Pemkot Minta Pegiat Skateboard dan BMX Bermain di Hari Kerja
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
Terkini
-
Alwi Farhan Mantap ke Perempat Final Australian Open 2025 Usai Tumbangkan Wakil India
-
Rekor Baru Stephen Curry: Lewati Carter, Incar Kevin Garnett di Daftar Skor Sepanjang Masa NBA
-
Fabio Quartararo Masih Buta Soal Performa Mesin V4 Yamaha M1 2026
-
Masih Ada BWF World Tour Finals, Jonatan Christie: Pikirannya Harus Direfresh Dulu
-
Tersingkir dari Australia Open 2025, Jonatan Christie Akui Main Jelek dan Tak Berkembang
-
Francesco Bagnaia Dapat Feeling Positif di Valencia, Meski Hasil Musim 2025 Mengecewakan
-
Australian Open 2025: Jonatan Christie Tumbang, 11 Wakil Indonesia Lolos ke 16 Besar
-
332 Tim Ramaikan Biokul Padel Tourney 2025
-
Bulu Tangkis Dapat Dukungan Maksimal di POPNAS 2025: Persaingan Pelajar dari 38 Provinsi Memanas
-
Fajar/Fikri Menang Meyakinkan, Tantang Wakil Taiwan di 16 Besar Australian Open 2025