Suara.com - Pendukung Skuad Merah Putih mulai mendatangi Impact Arena Bangkok, Minggu, untuk menyaksikan timnas berlaga di babak final menghadapi India.
Mereka adalah warga negara Indonesia dan juga warga Thailand
Pendukung timnas yang mayoritas merupakan mahasiswa, mengaku sangat bersemangat menonton aksi tim yang dikapteni Hendra Setiawan untuk mempertahankan gelar Piala Thomas 2022.
"Harapan kami tentu menang dong. Sudah menonton timnas (Thomas) sejak lawan Singapura dan Thailand di penyisihan, harapannya sekarang bisa kembali menang," kata Trisna, seorang WNI yang sedang menempuh pendidikan di Bangkok.
Trisna sengaja datang bersama anak dan istrinya untuk nonton bersama (nobar) dengan rombongan Kedutaan Besar Republik Indonesia di Thailand yang berjumlah lebih dari 40 orang.
Berdasarkan informasi yang ditelusuri Antara, pendukung Indonesia yang datang merupakan gabungan dari rombongan KBRI dan Persatuan Mahasiswa Indonesia di Thailand (Permita).
Serta warga Indonesia yang kebetulan bertempat tinggal di Bangkok dan sekitarnya.
Selain mendapat dukungan dari WNI, aksi timnas Indonesia juga sangat dinantikan oleh warga lokal Thailand sehingga ikut menyaksikan langsung ke arena pertandingan.
Salah satunya adalah Dream Hathaithip, yang meluangkan waktu akhir pekannya demi menonton pebulu tangkis Indonesia kesukaannya dengan lengkap memakai atribut yang identik dengan timnas seperti jaket berwarna merah, celana putih, dan membawa bendera Merah Putih.
"Saya sangat menyukai Jonatan (Christie), Kevin dan Gideon (Marcus). Meski Gideon tidak datang, tidak apa-apa karena saya tetap mendukung mereka di pertandingan hari ini," kata Dream saat ditemui di garis antrian penonton jelang gerbang masuk ke arena.
Partai puncak antara Indonesia dan India akan dimulai pada pukul 13.00 WIB, dengan pertandingan pertama akan menurunkan Anthony Sinisuka Ginting melawan Lakshya Sen. (Antara)
Berita Terkait
-
6 Kontroversi Miss Universe 2025 yang Menggemparkan Ajang Kecantikan Dunia
-
Kiper Thailand Usung Misi Balas Dendam ke Timnas Indonesia U-23 Jelang SEA Games 2025
-
Alasan Eks Striker Chelsea Jude Soonsup-Bell Tinggalkan Inggris Demi Timnas Thailand
-
Pelatih Thailand Waspadai Ancaman Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025
-
SEA Games 2025 di Thailand, Indra Sjafri Takut Berjanji Kasih Medali Emas
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Jawaban Polos 'Bocah Ajaib' Arimbi Mengapa Pilih Posisi sebagai Opposite
-
Hany Budiarti Siap 'Comeback' di Proliga 2026 usai Punya Momongan? Begini Jawabannya
-
Jakarta Livin Mandiri Rekrut Yolla Yuliana untuk Proliga 2026
-
Mental Baja, Gregoria Mariska Tunjung Melaju ke Semifinal Kumamoto Masters 2025
-
Apriyani Rahayu Ungkap Penyebab Kekalahan atas Pasangan Jepang di Kumamoto Masters 2025
-
Menuju SEA Games 2025: Tim Review Finalisasi Peta Medali Kontingen Indonesia
-
Usai Cetak Sejarah, Menpora Pastikan Dukung Janice Tjen untuk Tampil di Olimpiade 2028
-
Tangerang Hawks Lepas Nikholas Mahesa
-
Indonesia International Challenge 2025: 5 Ganda Campuran Amankan Tempat di Perempat Final
-
Indonesia International Challenge 2025: 7 Tunggal Putra Tuan Rumah Melaju ke Perempat Final