Suara.com - Istora Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta mulai bersolek jelang menggelar dua turnamen bulu tangkis Indonesia Masters dan Indonesia Open 2022.
Melansir Antara, Kamis (2/6/2022), puluhan pekerja tengah sibuk mempercantik arena yang memiliki kapasitas 7.166 kursi tersebut.
Ketika memasuki pintu utama, Istora tampak berubah dengan berdirinya booth besar. Meski belum rampung dikerjakan, kemewahan dari stand yang ada di sekitar Istora sudah mulai terasa.
Selain pintu depan, sejumlah area di Istora juga tengah dalam pembenahan. Deretan booth yang nantinya digunakan untuk berbagai kegiatan mulai bertebaran di luar arena pertandingan.
Terlihat pula sejumlah pekerja yang berada di bagian atas Istora tengah memasang kabel, lampu, dan atribut lainnya yang bernuansa olahraga tepok bulu.
Lanjut ke bagian dalam, terdapat tiga arena yang sudah di pasang karpet lapangan bulu tangkis. Ketiga lapangan masih tertutup lapisan pelindung. Pada sisi lapangan tampak pula pekerja yang tengah memasang lampu-lampu penuh warna.
Ratusan lampu nantinya bakal menghiasi langit-langit Istora dan membuat pergelaran Indonesia Masters dan Indonesia Open 2022 makin semarak.
Exsa, seorang Lighting Designer dari Delight mengatakan khusus untuk pengerjaan pencahayaan dilakukan mulai hari ini. Sedangkan karpet lapangan yang digunakan sudah terpasang sejak kemarin.
"Untuk pencahayaan target selesai 5 Juni atau dua hari sebelum turnamen dimulai. Terdapat enam set lampu entertain. Ada lampu ambience untuk menyemarakkan suasana dan juga ampu untuk moving yang nantinya mengikuti alunan musik," kata Exsa saat ditemui pewarta di Istora, Kamis.
Baca Juga: Apriyani dan Fadia Siap Tampil Maksimal di Indonesia Open 2022
Bergulir beriringan
Indonesia Masters dijadwalkan bergulir pada 7-12 Juni. Setelah itu dilanjutkan dengan turnamen dengan level yang lebih tinggi yakni, Indonesia Open pada 14-19 Juni.
Istora kembali digunakan untuk turnamen bulu tangkis setelah satu tahun tidak ada kegiatan bulu tangkis karena pandemi COVID-19. Kali terakhir turnamen tepok bulu berlangsung di Istora saat Indonesia Masters 2020.
Setelah itu, turnamen bulu tangkis di dunia banyak yang ditunda bahkan dibatalkan. Pada 2021, Istora tidak menjadi tuan rumah Indonesia Masters dan Indonesia Open dan pindah ke Bali International Convention Center, Badung, Bali.
Kini Istora bakal kembali bergemuruh. Khusus untuk Indonesia Masters 2020 yang menjadi kali terakhir Istora menjadi tuan rumah, tiga wakil Indonesia sukses menjadi juara.
Mereka adalah Anthony Sinisuka Ginting (tunggal putra), Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (ganda putra), dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu (gada putri).
Tag
Berita Terkait
-
Indonesia Masters 2022: Anthony Ginting Siap Revans Kunlavut
-
Antusias Penonton Tinggi, Indonesia Masters dan Indonesia Open 2022 Diklaim Bakal Meriah
-
Anthony Ginting Ingin Kembali Jadi Raja di Indonesia Masters 2022
-
Tiket Indonesia Masters dan Indonesia Open 2022 Ludes Terjual, Ketum PBSI Lega
-
Pebulu Tangkis Malaysia Akui Kehebatan Ganda Putra Indonesia, Gentar Jelang Indonesia Masters
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Ranking BWF Ganda Putra 2026: Indonesia dan Malaysia Dominasi Top 20
-
Ranking BWF Tunggal Putri 2026: Indonesia Masih Bertumpu pada Putri Kusuma Wardani
-
Ranking BWF Januari 2026: Jonatan Christie Bertahan di 4 Besar Dunia, Satu Wakil Indonesia di Top 10
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta
-
Pemain NBA Didenda Rp417 juta karena Ngomong Kasar di Siaran TV
-
Perjalanan Manis Janice Tjen di 2025: Tembus 50 Besar Dunia dan Rajai SEA Games