Suara.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sukses melaju ke babak perempat final Indonesia Masters 2022 usai memenangi perang saudara, Kamis (9/6/2022).
Dalam pertandingan babak 16 besar di Istora Senayan, Fajar/Rian berhadapan dengan juniornya di Pelatnas PBSI, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.
Hasilnya, Fajar/Rian selaku unggulan kelima sukses mengalahkan juara Asia 2022 itu dalam pertarungan rubber game dengan skor 16-21, 21-17, 21-13.
Kemenangan ini membuat Fajar/Rian berhasil memutus dominasi Pram/Yere yang dalam dua pertemuan sebelumnya selalu berhasil mengalahkan mereka.
Sebelum laga ini, Fajar/Rian dipecundangi Pram/Yere di perempat final Hylo Open 2021 serta semifinal Bamdinton Asia Championships 2022 (Kejuaraan Asia 2022).
Di babak 16 besar Indonesia Masters 2022, Fajar/Rian terlambat panas. Di gim pertama, mereka kesulitan menandingi determinasi Pram/Yere hingga kalah 16-21.
Di gim kedua, pertandingan berlangsung sengit. Kedua pasangan satu guru satu ilmu ini saling bergantian mencetak angka di awal laga sebelum Fajar/Rian mengunci interval 11-7.
Selepas itu, Fajar/Rian terus menjaga momentum. Pasca jeda, perolehan skornya sudah tak mampu lagi dikejar oleh juniornya hingga menang 21-17 untuk memaksa pertandingan memasuki gim penentuan.
Pada gim ketiga, Fajar/Rian terus menjaga momentum. Mereka sempat unggul 4-0 sebelum mengunci interval 11-7.
Baca Juga: Susah Payah Singkirkan Kunlavut Vitidsarn, Anthony Ginting Akui Kurang Sabar di Awal Pertandingan
Meski sesekali Pram/Yere berhasil mencatatkan poin, Fajar/Rian terus menjaga keunggulan sebelum akhirnya mengunci kemenangan dengan skor 21-13.
Di babak perempat final Indonesia Masters 2022, Fajar/Rian sudah ditunggu unggulan ketiga Lee Yang/Wang Chi-lin (China Taipei) yang melewati babak kedua dengan mengalahkan wakil Singapura, Hee Yong Kai Terry/Loh Kean Hean dengan skor 23-21, 21-16.
Tag
Berita Terkait
-
Viktor Axelsen Enggan Pasang Target Tinggi di Indonesia Masters 2022
-
Dibungkam Loh Kean Yew, Chico Akui Gagal Lepas dari Dominasi Lawan
-
Profil Anders Antonsen, Pebulu Tangkis Denmark Mundur dari Indonesia Masters 2022 karena Cedera
-
Hasil Indonesia Masters 2022: Dibungkam Juara Dunia, Chico Terhenti di Babak Kedua
-
Rekor Bersejarah! Gol Klok dan Rian Antar Indonesia Menang Kontra Kuwait 2-1
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Desentralisasi Pembinaan: PBSI Luncurkan Pelatnas Wilayah
-
Kembali ke Mandalika, Jorge Lorenzo Bicara Tentang Kecepatan, Strategi, dan Hidup Setelah MotoGP
-
Korea Masters 2025: Tiga Ganda Putri Indonesia Langsung Tersingkir
-
Debut Manis Novak Djokovic di Athena, Alejandro Tabilo Tak Berkutik
-
Jakarta Bersiap untuk Capital Market Run 2025, 3.500 Pelari akan Turun ke Jalan
-
Terungkap Alasan Anthony Ginting Absen di Korea Masters 2025
-
Anthony Ginting Absen, Inilah Daftar Wakil Indonesia di Korea Masters 2025
-
Bagian Penting Tim, Pelita Jaya Jakarta Perpanjang Kontrak Vincent Kosasih
-
Rombak Besar-besaran, Tangerang Hawks Basketball Lepas Habib Titoaji
-
Tumbang di Final Hylo Open 2025, Putri KW Ambil Pelajaran dari Mia Blichfeldt