Suara.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto tak puas meski telah merengkuh gelar Indonesia Masters 2022. Mereka bertekad untuk kembali juara di Indonesia Open 2022.
Hanya terdapat jeda satu hari pasca rampungnya Indonesia Masters 2022 pada 12 Juni lalu. Indonesia Open 2022 akan bergulir pada 14-19 Juni dengan venue yang sama, yakni Istora Senayan, Jakarta.
Di Indonesia Masters 2022 yang merupakan turnamen BWF World Tour Super 500, Fajar/Rian menyelamatkan wajah Indonesia dengan jadi satu-satunya wakil Merah Putih yang mampu merengkuh gelar juara.
Di babak final, Fajar/Rian mengalahkan wakil China, Liang Wei Keng/Wang Chang dalam pertarungan dua gim langsung dengan skor 21-10, 21-17.
Kemenangan itu tak hanya membuat Fajar/Rian merengkuh gelar Indonesia Masters pertamanya. Tetapi juga podium kemenangan perdana di Istora Senayan.
Meski telah merengkuh prestasi apik, Fajar/Rian belum puas. Mereka bertekad untuk kembali menjadi juara di Indonesia Masters 2022 yang merupakan turnamen BWF World Tour Super 1000.
"Saya tentu ingin tampil maksimal dan merebut gelar juara," ujar Fajar Alfian dalam rilis PBSI, Selasa (14/6/2022).
"Meskipun persaingannya begitu berat, saya tetap ingin kembali juara seperti di Indonesia Masters lalu."
Di babak pertama Indonesia Open 2022, Fajar/Rian akan menghadapi wakil Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin pada Rabu (15/6/2022).
Baca Juga: Partisipasi Marcus Fernaldi Gideon di Indonesia Open 2022 Tergantung Tim Dokter
Tag
Berita Terkait
-
The Minions akan Bertanding di Indonesia Open 2022 Malam Ini, Melawan Rekan Senegara
-
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Open 2022: Anthony Ginting hingga The Minions Tampil Hari Ini
-
Temuan PBSI: Pebulutangkis Malaysia Keracunan Makanan dari Luar Hotel
-
Indonesia Open 2022: Order of Play Hari Pertama, Mulai Besok Pagi!
-
Bawa Laptop Saat Nonton Laga Badminton, Wanita Ini Kepergok Sedang Kerjain Skripsi
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
Terkini
-
PON Bela Diri Kudus 2025 Rampung, DKI Jakarta Kunci Juara Umum
-
Race Sepang Belum Start, Alex Marquez Sudah Kunci Runner-up MotoGP 2025, Kok Bisa?
-
McLaren Menggila di Kualifikasi: Norris Start Terdepan di F1 GP Meksiko 2025
-
Jadwal Final French Open 2025 Hari Ini: Fajar/Fikri Hadapi Nomor 1 Dunia
-
Prahdiska Jumpa Mohammad Zaki, Tunggal Putra Pastikan Satu Tiket Final Indonesia Masters II 2025
-
Indonesia Disanksi IOC? Menpora Erick Thohir: Bukan Dilarang Cuma...
-
Juarai All Around Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025, Angelina Melnikova Sempat Ingin Pensiun
-
French Open 2025: Sabar/Reza ke Perempat Final usai Atasi Rekan Senegara
-
French Open 2025: Jafar/Felisha Gagal Revans Wakil Thailand, Janji Bangkit Lebih Kuat
-
Jadwal MotoGP Malaysia 2025: Persaingan Terbuka Tanpa Marc Marquez dan Martin