Suara.com - Suzuki resmi mengumumkan tak lagi berada di MotoGP pada musim depan. Para fans sudah tak bisa lagi melihat Suzuki bertarung dengan pabrikan lain seperti Yamaha, Honda dan Ducati di musim depan.
Ternyata Suzuki tak hanya hengkang dari MotoGP saja lho. Kabar terbaru, Suzuki juga resmi cabut dari balap ketahanan motor Endurance World Championship (EWC) 2023.
Dalam keterangan resmi Suzuki, mereka tak menjelaskan secara detail mengenai alasan pengunduran diri mereka.
Beberapa pihak menduga kalau SUzuki tengah fokus memperbaiki sektor industri otomotif sehingga melepaskan MotoGP dan EWC 2023.
Direktur Perwakilan dan Presiden Suzuki, Toshihiro Suzuki menegaskan bahwa mereka sudah mengakhiri partisipasi dari ajang MotoGP dan EWC pada akhir tahun 2022.
"Suzuki memutuskan untuk mengakhiri partisipasi MotoGP dan EWC dalam menghadapi kebutuhan untuk mengalokasikan kembali sumber daya pada inisiatif lain yang berkelanjutan," kata Toshihiro.
"Balap motor akan selalu menjadi tempat yang menantang untuk inovasi teknologi, termasuk keberlanjutan, dan pengembangan sumber daya manusia," ucapnya lagi.
Suzuki memang memiliki cara tersendiri agar bisnis mereka tetap berjalan. Mereka rela melepas MotoGP Dan EWC, demi masa depan Suzuki.
Toshihiro juga mengungkapkan permintaan maaf kepada para fans MotoGP dan EWC karena sudah pamit.
Baca Juga: Suzuki Vitara Brezza: Ini Prediksi Harga dan Sekilas Spesifikasinya, Rival Berat Toyota Raize?
"Saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua penggemar, pengendara, dan semua pemangku kepentingan yang bergabung dengan kami dan dengan antusias mendukung kami dari tahap pengembangan sejak kami kembali ke balap MotoGP," pungkas Toshihiro.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
Terkini
-
Satu-satunya Ganda Putra di India Open 2026, Sabar Karyaman Gutama Mohon Doa
-
Reza Pahlevi Soroti Kondisi Shuttlecock di India Open 2026
-
Dominan Sejak Awal, Sabar/Reza Amankan Tiket 16 Besar India Open 2026
-
Dua Wakil Indonesia Mulai Perjuangan di India Open 2026 Hari Ini
-
Indonesia Masters 2026 Kembali Digelar di Istora, Siap Hidupkan Kembali Atmosfer
-
Menang di Laga Perdana India Open 2026, Putri Kusuma Wardani Merasa Banyak Lakukan Kesalahan
-
Marc Marquez Pasang Target Juara Dunia MotoGP 2026
-
Jadwal Wakil Indonesia di India Open 2026, Mulai Tanding Hari Ini
-
Tunggal Putri India Ungkap Peran Pelatih asal Indonesia dalam Kebangkitannya
-
Popsivo Sapu Bersih Proliga 2026 di Pontianak dengan Kemenangan