Suara.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin berhasil mengunci tiket final Singapore Open 2022 usai memenangi laga "perang saudara' kontra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Sabtu (16/7/2022).
Bermain di Singapore Indoor Stadium, Leo/Daniel sempat kesulitan meladeni permainan seniornya itu sebelum membalikan keadaan untuk menang dengan skor 9-21, 21-18, 22-20.
Di gim pertama, Hendra/Ahsan seperti tidak mendapat perlawanan berarti dari pasangan berjuluk The Babbies itu. Mereka terus menekan sebelum menang 21-9.
Sementara di gim kedua, tempo permainan berubah. Kedua pasangan tampil ngotot hingga momen Hendra/Ahsan maupun Leo/Daniel bergantian unggul tak terelakan.
Leo/Daniel sempat unggul hingga pertengahan gim kedua, seblum Hendra/Ahsan mencatatkan empat poin beruntun saat kedudukan 4-7 guna berbalik unggul 8-7 dari lawannya.
Pasca momen itu, kedua pasangan satu guru satu ilmu itu terus bersaing sengit. Hendra/Ahsan beberapa kali tertinggal sebelum berbalik unggul 15-14.
Tak lama setelah momen itu, insiden terjadi di mana wasit menganulir skor yang diraih Leo/Daniel. Mereka sejatinya tertinggal 17-18 saat pukulan Leo gagal melewati net.
Namun, wasit menganggap skor menjadi 16-18 untuk keunggulan Hendra/Ahsan sebelum merevisi skor kembali menjadi 17-18. Leo/Daniel pada akhirnya mengunci gim ini dengan skor 21-18.
Di gim penentuan, Leo/Daniel terus menjaga momentum. Sempat tertinggal 1-3, mereka membalikan keadaan dengan empat poin beruntun untuk mengubah skor menjadi 5-3.
Baca Juga: Jimin BTS Puncaki Daftar Reputasi Brand Terpopuler
Momentum itu tak disia-siakan Leo/Daniel, mereka terus melaju dan bahkan sempat unggul 11-5 dari Hendra/Ahsan saat interval.
Pasca jeda, Hendra/Ahsan coba memberikan perlawanan. Mereka mampu menipiskan skor menjadi 11-13, sebelum Ahsan terjatuh dan mengerang kesakitan sambil memegang betis kanannya.
Pasca mendapat perawatan, Ahsan dan Hendra mampu kembali melanjutkan permainan. Hebatnya, The Daddies masih mampu meladeni permainan Leo/Daniel hingga menyamakan kedudukan 14-14, 15-15 hingga 20-20, sebelum Leo/Daniel mengunci kemenangan 22-20.
Ini merupakan kemenangan ketiga beruntun Leo/Daniel atas Hendra/Ahsan dalam tiga pertemuan terakhir. Sebelumnya, The Babbies menekuk seniornya itu saat bertemu di perempat final HYLO Open 2021 dan babak 32 besar Swiss Open 2022.
Di partai final, Leo/Daniel masih akan menunggu calon lawannya yang juga merupakan wakil Indonesia yakni Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang akan saling berjibaku di babak semifinal.
Torehan itu membuat sektor ganda putra Indonesia sudah dipastikan menggenggam satu gelar juara di ajang Singapore Open 2022.
Tag
Berita Terkait
-
Hasil Singapore Open 2022: Jinakkan Wakil Thailand, Apriyani/Fadia ke Babak Final!
-
6 Wakil Indonesia Berlaga di Semifinal Singapore Open
-
Ganda Putra Indonesia Cetak Sejarah di Singapore Open 2022
-
Tengah Berlangsung, Link Live Streaming Semifinal Singapore Open 2022 Hari Ini
-
Singapore Open 2022: Loh Kean Yew Ketar-ketir Pikirkan Cara Hentikan Anthony Ginting
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
Terkini
-
Jakarta Bersiap untuk Capital Market Run 2025, 3.500 Pelari akan Turun ke Jalan
-
Terungkap Alasan Anthony Ginting Absen di Korea Masters 2025
-
Anthony Ginting Absen, Inilah Daftar Wakil Indonesia di Korea Masters 2025
-
Bagian Penting Tim, Pelita Jaya Jakarta Perpanjang Kontrak Vincent Kosasih
-
Rombak Besar-besaran, Tangerang Hawks Basketball Lepas Habib Titoaji
-
Tumbang di Final Hylo Open 2025, Putri KW Ambil Pelajaran dari Mia Blichfeldt
-
Kalah di Final Hylo Open 2025, Sabar Karyaman: Lagi-lagi Harus Jadi Runner-up
-
Selamat! Jonatan Christie Berhasil Juarai Hylo Open 2025
-
Indonesia Para Badminton International 2025: Pasukan Merah Putih Pertahankan Tradisi Juara Umum
-
Pertarungan Menuju Kejayaan: One Pride MMA 88 Hadirkan Duel Indonesia vs Dunia