Suara.com - Serena Williams menyebut dirinya selalu mengagumi Roger Federer. Dia pun menyambut rencana legenda tenis asal Swiss itu yang telah mengumumkan akan pensiun saat Laver Cup pekan depan di London yang akan menjadi penampilan terakhirnya.
Williams telah lebih dulu menyatakan berhenti untuk berkembang di luar tenis, dengan penampilannya di US Open pekan lalu diperkirakan bakal menjadi turnamen terakhir.
"Saya berharap bisa mengatakan ini dengan cara yang sempurna karena Anda mengakhiri karier ini dengan paripurna--selesai dengan sempurna, sama seperti karier Anda," kata Williams dalam unggahan Instagram miliknya, Kamis seperti dimuat Antara.
"Saya selalu mengidolakan dan mengagumi Anda. Jalan kami selalu sama, banyak kesamaan. Anda telah menginspirasi jutaan orang yang tak terhitung jumlahnya--termasuk saya--dan kami tidak akan pernah lupa."
Petenis berusia 40 tahun itu dengan tegas mengatakan kariernya kini sudah lengkap dengan menyambut Federer ke "paguyuban pensiunan."
"Saya memuji Anda dan menantikan apa yang akan Anda lakukan di masa mendatang. Selamat datang di klub para pensiun, dan terima kasih telah menjadi Roger Federer," tulis Williams.
Federer pada Kamis merilis pernyataan yang mengatakan bahwa tubuhnya telah meminta dia untuk mengakhiri karier tenisnya yang sudah menghasilkan 20 gelar Grand Slam. Petenis berusia 41 tahun itu telah berjuang melawan cedera lutut dalam beberapa tahun terakhir yang memaksa dia untuk mengakhiri kariernya setelah 24 tahun berada di dunia tenis profesional.
Mantan petenis nomor satu dunia itu terakhir kali beraksi di lapangan saat kalah pada perempat final Wimbledon 2021 untuk kemudian menjalani operasi lutut ketiganya.
Sepanjang kariernya, Federer telah mengumpulkan 103 gelar, termasuk enam gelar ATP Tour Finals serta satu medali emas ganda putra Olimpiade Beijing 2008 saat berpasangan dengan Stan Wawrinka, demikian AFP.
Berita Terkait
-
Cetak Sejarah, Atlet Tenis Meja Muda Indonesia Juarai Turnamen Dubai
-
Petenis Muda Shinar Zahra Raih Dua Gelar di Ajang Tenis Internasional
-
Apa Perbedaan Padel dan Tenis? Begini Aturan Mainnya
-
21 Tahun Berlalu, Janice Tjen Pecahkan Kutukan Tenis Indonesia di Grand Slam
-
Investasi Lapangan Padel Meroket, HIPMI Jaya Lihat Tenis Masuki Titik Balik
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
-
Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
Terkini
-
Indonesia Para Badminton International 2025: Juara Paralympic Bidik Emas di Solo
-
Jonatan Christie Siap Tebus Kegagalan French Open, Waspadai Kiran George di Hylo Open 2025
-
Indonesia Dominasi Lima Besar Ranking Dunia Woodball 2025
-
Pertacami Ukir Sejarah di Asian Youth Games 2025: MMA Indonesia Pulang dengan 4 Perunggu
-
Fajar/Fikri Siaga Hadapi Ancaman Ganda Malaysia di Perempat Final Hylo Open 2025
-
Bulu Tangkis Persembahkan Emas di AYG 2025 Lewat Raihan/Atresia
-
Hylo Open 2025: Singkirkan Chi Yu Jen, Jonatan Christie Melangkah ke Perempat Final
-
Hector Souto: Timnas Futsal Indonesia Antusias Tantang Australia
-
Muhammad Al Imran Sukses Balas Pramod Bhagat, Modal Penting Realisasikan Target Juara
-
Saber Kazemi Alami Mati Otak, Federasi Voli Iran Minta Doa