Suara.com - Grand final turnamen bola basket Livin by Mandiri Indonesia 3X3 Tournament 2022 menjadi panggung bagi delapan tim terbaik dari empat turnamen tingkat regional, yaitu DKI Jakarta, Jawa Barat, DI Yogyakarta-Jawa Tengah, dan Jawa Timur.
Fase grand final turnamen bola basket 3x3 kelompok usia 18 dan 23 tahun itu dimulai setelah selesainya Province Finals Jawa Timur pada Minggu (30/10/2022) kemarin.
Tournament Project Director Chaerul Anwar Azis mengatakan total 32 tim yang akan ambil bagian dalam Grand Finale pada 26-27 November mendatang di Cilandak Town Square, Jakarta Selatan.
"Grand Finale akan suguhkan pertandingan lebih menarik. Lebih seru dan ketat. Ini karena pesertanya adalah tim yang sudah teruji di City Selection dan Province Finals. Mereka datang untuk jadi yang terbaik agar bisa membanggakan daerah dan fans masing-masing," ujar Chaerul dalam keterangan tertulis, Senin (31/10/2022).
Bakal panasnya persaingan di grand final nanti sudah disuarakan peserta dari Jawa Timur. Salah satunya, psywar dari SMAN 1 Grati Pasuruan yang diwakili Aisatul Badriyatus Solicha.
"Kami akan maksimalkan waktu sebulan jelang Grand Finale untuk membenahi kekurangan. Kami akan berlatih lagi untuk membanggakan sekolahan, orang tua dan fans. Kami yakin bisa. Jakarta, Kami datang!" kata Aisatul.
Livin by Mandiri Indonesia 3X3 Tournament terselenggara atas kerja sama PT Supersport Sensation (SSS) International dengan PP PERBASI dan Bank Mandiri.
"Kami butuh kebersamaan dalam membangun basket 3x3 sebagai kekuatan di bola basket nasional. Terima kasih juga kepada peserta yang tidak pernah kehilangan semangat untuk memberikan yang terbaik di setiap gim. Para remaja ini bertanding dengan fair dan sportif. Ini sinyal bagus bagi budaya olahraga di Indonesia," ujar Direktur SSS International, Azwan Karim, demikian Antara.
Berita Terkait
-
Timnas Basket Indonesia Pangkas Skuad: 6 Pemain Dicoret!
-
Legenda Basket Indonesia Meriahkan ASEAN Veteran Basketball 2025 di Banten
-
Lika-liku Erick Thohir di Dunia Olahraga, dari Manajer Persija, hingga Presiden Inter Milan
-
Pelatih Timnas Basket David Singleton Turun Gunung, Pimpin Coaching Clinic IBL di Jakarta
-
Karier Gemilang Denny Sumargo di Dunia Basket, Disebut Lebih Cocok Jadi Menpora
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
Terkini
-
Final Trial Game Dirt 2025 Bandung: Duel Hidup-Mati M. Zidane vs Asep Lukman
-
Ajak Generasi Muda Cintai Alam, Rock Climbing Festival 2025 Digelar
-
Segera Bergulir! Ribuan Atlet Siap Adu Gengsi di PON Bela Diri 2025 Kudus
-
MotoGP Indonesia: Luca Marini Tercepat di Sesi Latihan Bebas 1, Francesco Bagnaia Tercecer
-
Anak Didik Valentino Rossi Sebut MotoGP Mandalika Sebagai Kandangnya
-
Marc Marquez Balas Valentino Rossi, Ogah Anggap The Doctor Rivalnya di MotoGP
-
Uji Kesiapan Marshal MotoGP Mandalika 2025, Simulasi Bendera Berjalan Mulus
-
Marquez vs Rossi: Gelar Seimbang, Era Baru Telah Tiba! Siapa Raja MotoGP Sesungguhnya?
-
Campus League Diluncurkan, Futsal Jadi Cabor Perdana yang Dipertandingkan
-
MotoGP Mandalika Diproyeksi Bawa Dampak Ekonomi Rp4,8 Triliun