Suara.com - Berikut klasemen medali SEA Games 2023 jelang memasuki hari ketiga, Senin (8/5/2023). Kontingen Indonesia bersaing ketat dengan Thailand dalam tiga besar klasemen pengumpulan medali.
Dilansir dari Antara, kontingen Merah Putih tergeser ke urutan ketiga klasemen perolehan medali setelah rampungnya hari kedua SEA Games 2023, Minggu (7/5/2023).
Sejatinya, Indonesia masih mampu mempertahankan posisi di peringkat kedua hingga Minggu (7/5/2023) siang, namun harus rela turun satu peringkat ketika Thailand mengumpulkan medali emas dengan jumlah yang sama dengan timnas Merah Putih, yakni 16 emas.
Thailand unggul dalam perolehan medali perak dan perunggu dibanding Indonesia, yakni 17 perak dan 26 perunggu dengan total perolehan 59 medali. Sementara Indonesia mengantongi 11 perak dan 24 perunggu sehingga total memperoleh 51 medali.
Indonesia juga harus mewaspadai Vietnam yang menempel ketat di posisi keempat klasemen. Tim Negeri Paman Ho itu hanya berjarak satu keping emas dari Indonesia, sekaligus berhasil menggeser Filipina ke posisi kelima.
Vietnam bahkan mengumpulkan total medali lebih banyak yakni 61 medali, dengan rincian 15 emas, 19 perak, dan 27 perunggu.
Indonesia juga perlu mengumpulkan medali emas lebih banyak, sebab Filipina mengintai di posisi kelima dengan selisih dua emas dan perolehan jumlah total medali yang tidak jauh berbeda.
Indonesia berpeluang mendulang emas pada hari ketiga SEA Games 2023, melalui voli putra yang masuk ke babak final melawan Kamboja. Cabang olahraga renang, atletik, senam, juga masih berpotensi menyumbang lebih banyak emas bagi Indonesia.
Sementara itu, tuan rumah Kamboja masih berada di puncak klasemen dengan total perolehan 74 medali, yakni 29 emas, 21 perak, dan 24 perunggu.
Baca Juga: Minus Marques Bolden dan Derrick Michael, Ini Skuad Timnas Basket Indonesia untuk SEA Games 2023
Berikut klasemen perolehan medali SEA Games 2023 pada Senin (8/5/2023) pukul 08.00 WIB (tidak ada perbedaan waktu dengan Kamboja) menurut laman resmi panitia SEA Games 2023 Kamboja (CAMSOC) games.cambodia2023.com.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Rekap Hasil Australia Open 2025: 7 Wakil Indonesia Berhasil Melaju ke Semifinal
-
Derrick Michael Dipastikan Perkuat Indonesia di SEA Games 2025, Target Raih Medali
-
Dua Ganda Putra Bersua, Indonesia Pastikan Satu Tempat di Final Australia Open 2025
-
PERBASI Resmi Lantik 9 DPD, Budisatrio Tekankan Pentingnya Kompetisi Berjenjang
-
Ditikung Chou Tien Chen di Australian Open, Alwi Farhan Target Bangkit di SEA Games 2025
-
Ana/Trias Melesat ke Semifinal Australian Open 2025, Ganda Jepang Dibuat Tak Berkutik
-
Rachel/Febi Jinakkan Apri/Fadia, Amankan Tiket Semifinal Australian Open 2025
-
Rivan Nurmulki Ungkap Niat Pensiun dari Timnas Voli Indonesia usai SEA Games 2025
-
Kirim 6 Atlet MMA Terbaik, Pertacami Bidik Dua Emas di SEA Games 2025
-
Susunan Pebalap Moto2 musim 2026: Ada Rider dari Magetan Mario Aji